Kawasaki Targetkan Penjualan Versys-X 250 Tembus 5.000 Unit

Sabtu, 25 Februari 2017 - 12:09 WIB
Kawasaki Targetkan Penjualan...
Kawasaki Targetkan Penjualan Versys-X 250 Tembus 5.000 Unit
A A A
SURABAYA - PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) terus berinovasi dengan menghadirkan banyak varian motor bagi konsumen di Tanah Air. Salah satu motor yang menjadi andalan Kawasaki pada 2017 adalah Versys-X 250.

Merek motor yang memiliki khas warna hijau ini ditergetkan dapat menembus penjualan hingga 5.000 unit selama 2017. Adapun sejak peluncuran pada 30 November 2016, Kawasaki mencatat telah menerima pemesanan sebanyak 1.200 unit.

(Baca Juga: Kawasaki Versys-X 250 Libas Pasir Berbisik Gunung Bromo
Hal tersebut disampaikan Deputy Head Sales and Promotion PT KMI Michael Candra Tanadhi saat berbincang dengan SINDOnews di Hotel JW Marriott, Surabaya, Jawa Timur.

"Kami memiliki segmen pasar tersendiri untuk motor touring ini. Untuk penjualan kita menargetkan sebanyak 5.000 selama setahun," ujarnya.

Michael menyebutkan rata-rata konsumen motor ini adalah pengguna moge (motor gede). Di mana Versis-X 250 menjadi second bike-nya mereka.

(Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat Motor Adventure Kawasaki Versys-X 250
Kawasaki Versys-X 250 sendiri hadir dalam dua varian, yaitu motor untuk aktivitas sehari-hari (city version) Versys-X 250 City dan kendaraan touring Versys-X 250 Tourer.

Versys-X 250 City memiliki dua pilihan warna, yaitu Candy Lime Green dan Metallic Graphite Grey. Varian ini dibanderol di rentang harga Rp62,2 juta (Sumber: situs resmi Kawasaki Indonesia).

Sementara tipe Versys-X 250 Tourer tersedia dalam warna Candy Lime Green dan Candy Burnt Orange. Motor touring ini dibanderol Rp73 juta.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7978 seconds (0.1#10.140)