Ketenaran Jambakan Yamaha RX Series Sampai ke India

Kamis, 02 Maret 2017 - 06:18 WIB
Ketenaran Jambakan Yamaha RX Series Sampai ke India
Ketenaran Jambakan Yamaha RX Series Sampai ke India
A A A
NEW DELHI - Ketenaran jambakan (tarikan) Yamaha RX Series tak hanya di Indonesia saja, di India saat ini sedang menggandrung imotor 2 legendaris tersebut.

Dengan dukungan mesin bertenaga dan rancang bangun motor yang masih sederhana, tentunya Yamaha RX Series punya potensi menjadi motor kustom yang keren sekaligus memiliki performa yang disegani.

Seperti dilansir dari Indiaautoblog, tak mau kalah dari bengkel modifikasi India, Bull City Customs mempermak Yamaha RX King ala model cafe racer dengan dibuat terondol.

Baca: Modifikasi Yamaha RX King Terondol Jadi Tren di India

Kini rumah modifikasi asing beranama Ironic Engineering merobak Yamaha RX 100 yang awalnya adalah motor sport jalanan menjadi penerabas dua alam. Diberi nama Baby Blue, motor ini mendapat ubahan total mulai dari segi visual sampai teknis. Namun masih memanfaatkan mesin dan rangka yang ada.

Ketenaran Jambakan Yamaha RX Series Sampai ke India


Suspensi depan dan belakang naik. Terdapat pula komponen-komponen kustom yang menempel, seperti pijakan kaki, setang, dan suspensi. Yang paling menarik adalah bentuk lampunya yang unik. Mesinnya masih standar 98 cc satu silinder dengan sodoran tenaga puncak 11 daya kuda dan torsi 10,39 Nm.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8965 seconds (0.1#10.140)
pixels