Suzuki Tantang Rapper Perkenalkan Ignis Melalui Karya

Jum'at, 16 Juni 2017 - 16:10 WIB
Suzuki Tantang Rapper...
Suzuki Tantang Rapper Perkenalkan Ignis Melalui Karya
A A A
JAKARTA - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memiliki cara unik dalam untuk memperkenalkan produk teranyarnya, Suzuki IGNIS. Melalui ‘IGNIS RAP BATTLE’, SIS menantang para rapper Tanah Air untuk nge-rap sambil memperkenalkan Suzuki IGNIS ke seluruh Indonesia.

Bagi para rapper yang ingin mengikuti kompetisi ‘IGNIS RAP BATTLE’, bisa mencari informasi dan langsung mendaftar ke dealer Suzuki di seluruh Indonesia. Syaratnya cukup mudah, kaum muda Indonesia yang bisa nge-rap dan berusia 15 hingga 30 tahun bisa mendaftarkan diri untuk tampil secara perseorangan ataupun grup (maksimal 3 orang). Nantinya peserta yang mendaftar harus menyanyikan Jingle khusus Suzuki Ignis dan merekam aksinya dalam bentuk video.

"Ini cara kami untuk memperkenalkan Suzuki IGNIS kepada generasi muda di Indonesia dengan cara yang fun dan unik. Hal itu sesuai dengan karakter Suzuki IGNIS yang mencerminkan kaum muda simple, energik dan berpikiran positif. Kegiatan ini sangat menarik karena kami menyediakan 1 unit mobil Suzuki Ignis untuk pemenang ‘IGNIS RAP BATTLE’,” ujar 4W Marketing Director PT SIS, Donny Saputra, dalam keterangan resminya, Jumat (16/6/2017).

‘IGNIS RAP BATTLE’ ini diadakan di seluruh Indonesia namun dibagi dalam empat wilayah, yakni Regional 1 untuk Jakarta, Bogor, Depok Tangerang, Bekasi. Regional 2 adalah wilayah Jawa, Bali, Nusa Tenggara. Regional 3 untuk kawasan Sumatera. Sedangkan untuk Regional 4 adalah Kalimantan, Sulawesi, Maluku dan Papua. ‘IGNIS RAP BATTLE’ sudah mulai di sosialisasikan sejak 19 Mei lalu hingga 9 Juli 2017 mendatang. Sedangkan untuk batas akhir pengumpulan video peserta dapat mengirimkannya paling lambat 12 Juli 2017.

Nantinya dari seluruh peserta di Indonesia akan disaring lagi menjadi 12 peserta. Kemudian 12 peserta ini akan diadu penampilannya langsung di booth Suzuki bersamaan dengan perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 bulan Agustus mendatang.

Hadir dengan desain yang stylish, IGNIS dibanderol dengan kisaran harga 139 - 169 juta tergantung dari varian yang tersedia.
(wbs)
Berita Terkait
Suzuki Berencana Menutup...
Suzuki Berencana Menutup Pabrik di Thailand, Ini Alasannya
Suzuki Pamer Swiff dan...
Suzuki Pamer Swiff dan Super Carry Concept di TAS 2024
Tampang Mobil SUV Listrik...
Tampang Mobil SUV Listrik Buatan Suzuki Mulai Beredar
SIS Beri Jaminan Perlindungan...
SIS Beri Jaminan Perlindungan Mobil Suzuki hingga 5 Tahun
Tiga Bulan Terakhir...
Tiga Bulan Terakhir Suzuki New Baleno Curi Perhatian
Suzuki XL7 Jadi Primadona...
Suzuki XL7 Jadi Primadona Penjualan SIS di Bulan Juni 2020
Berita Terkini
10 Cara agar Tidak Mabuk...
10 Cara agar Tidak Mabuk Perjalanan saat Naik Mobil Ber-AC, Ampuh sampai Tujuan!
6 jam yang lalu
Bangkit dari Kegagalan...
Bangkit dari Kegagalan Merger, Nissan Cari Jodoh Baru, Siapa Mau?
9 jam yang lalu
Sambut Lebaran, Isuzu...
Sambut Lebaran, Isuzu Angkut 400 Pemudik dengan Tujuan 30 Kota di Pulau Jawa
1 hari yang lalu
Dunlop Turun Tangan...
Dunlop Turun Tangan Bantu Pemudik: Posko Siaga 24 Jam dan Layanan Ban Gratis
1 hari yang lalu
Pakai Mesin Hybrid e-Power,...
Pakai Mesin Hybrid e-Power, Teaser Nissan X-Trail 2026 Beredar
1 hari yang lalu
Triumph TF 250-E dan...
Triumph TF 250-E dan TF 450-E Diluncurkan, Ini Detail Speknya
1 hari yang lalu
Infografis
Inggris Perkenalkan...
Inggris Perkenalkan Sistem Pertahanan Laser DragonFire
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved