Masuk Jawa Barat, Toyota Masih Malu-Malu Sebut Harga All New Rush

Jum'at, 01 Desember 2017 - 17:04 WIB
Masuk Jawa Barat, Toyota...
Masuk Jawa Barat, Toyota Masih Malu-Malu Sebut Harga All New Rush
A A A
BANDUNG - Kendati PT Toyota Astra Motor telah me-launching All New Rush di sejumlah kota di Indonesia, namun perusahaan itu masih bungkam soal harga. Mereka berdalih masih menunggu perkembangan perubahan biaya balik nama (BBN).

Tetapi, jika Anda salah satu yang menantikan produk ini, TAM memberi sedikit bocoran untuk produk terbaru yang satu ini. Menurut Area General Manajer PT TAM Dicky Zulkarnaen, harga jual All New Rush di Jabar, khususnya Bandung tidak akan jauh beda dengan harga Rush sebelumnya yaitu Rp250 juta per unit untuk tipe standar.

"Soal harga memang ada perubahan. Tetapi kenaikannya tidak terlalu signifikan. Ya, tidak berbeda jauh dari harga Rush sebelumnya. Mungkin selisihnya tidak lebih dari Rp5 juta," kata Dicky di Bandung Jumat (1/12/2017.

Menurut dia, belum dirilisnya harga resmi All New Rush, karena masih menunggu ada tidaknya kenaikan BBN. Biasanya, perubahan BBN terjadi di akhir tahun dan berlaku untuk tahun berikutnya. Sementara, All New Rush saat ini masih inden. Produk baru akan diserahkan kepada konsumen mulai Januari 2018.

Menurut dia, untuk All New Rush ini, Toyota Jabar menargetkan mampu menjual 250-300 unit per bulan atau sekitar 3.500 unit selama 2018. Target tersebut menyesuaikan dengan market SUV yang masih cukup besar. Selama ini, kontribusi penjualan Toyota Rush terhadap nasional sekitar 7-8%.

"Sejak diluncurkan pada 2006 silam, Rush sangat diminati masyarakat. SUV ini cukup laris. Secara nasional kami sudah menjual 250.000 unit. Kami pun optimistis, tahun depan mobil ini masih menjadi pilihan masyarakat Indonesia," pungkas dia.

Diakui dia, dengan dukungan 305 outlet Toyota, penjualan All New Rush diharapkan sesuai harapan. Walaupun, Dicky memperkirakan penjualan mobil di Jabar pada 2018 tidak berbeda jauh dengan tahun ini. Pembangunan infrastruktur jalan diperkirakan belum memberi dampak langsung terhadap penjualan mobil.

"Market otomotif 2018 diperkirakan nyaris sama dengan 2017. Penjualan mobil masih ketat. Industri tampaknya tidak bergerak jauh. Mampu menjual sama dengan tahun ini juga sudah bagus. Diperkirakan total sales sekitar 1 juta unit," kata dia.

Diketahui, All New Rush memiliki perubahan cukup ekstrem dari varian sebelumnya. Terutama pada ban belakang. All New Rush membuang posisi ban serep yang awalnya di pintu belakang, kini dipindah ke bawah lantai belakang. Selain itu, panjang kendaraan ini bertambah 230 mm menjadi 4.435 mm.

Mobil ini tetap mengusung konsep true 7 seater SUV dengan posisi tempat duduk belakang lebih nyaman dari keluaran sebelumnya. All New Rush dijual dalam dua tipe yaitu tipe G dan TRD Sportivo. Konsumen bisa menentukan minatnya pada enam pilihan warna yaitu white, silver mica metalica, black mica, red mica metallic, bronze mica metallic, dan bordeaux mica.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7296 seconds (0.1#10.140)