Volvo Tantang Driver Truk Terbaik Indonesia untuk Dikirim ke Swedia
A
A
A
SENTUL - Volvo Truck Indonesia menggelar kompetisi bagi para sopir truk se-Indonesia. Melalui ajang Driver Challenge 2018, para sopir truk ditantang bagaimana mengemudi yang aman hingga pencapaian efisiensi penggunaan bahan bakar.
Kompetisi yang diikuti delapan pengemudi terbaik yang terpilih dalam seleksi sebelumnya itu bakal berkompetisi pada babak penentuan, Kamis (26/7/2018), di kawasan Sirkuit International Sentul. Peserta akan diadu dengan mengemudikan Volvo FH, Volvo FM, dan Volvo FMX.
Tantangan yang diberikan adalah jalur off road dan on road sepanjng 7 kilometer dengan menggunakan bahan bakar seminimum mungkin. Setiap peserta harus melewati lima pos hanya dalam waktu 45 menit saja.
"Volvo Trucks Driver Challenge ini menjadikan para pengemudi sebagai fokus khusus, sekaligus menguatkan kembali pentinganya mengemudi secara terampil dan kompeten," kata Jurn Terpstra, Managing Director Volvo Truck Indonesia di Sentul Bogor, Selasa (24/7/2018).
"Karena teknik mengemudi yang efisien akan berdampak langsung pada keuntungan mereka," lanjut Jurn. Nantinya pemenang kompetisi ini akan mewakili Indonesia untuk bertanding kembali di final dunia yang berlangsung September mendatang di Gothenburg, Swedia.
Pada kesempatan yang sama, Bambang Prijono, CEO PT Wahana Inti Selaras (Indomobil Group) sebagai dealer resmi Volvo Trucks mengatakan, pihaknya benar-benar ingin merayakan peran pengemudi dengan mengapresiasi mereka yang memiliki keterampilan mengemudi efektif dan efisien.
Kompetisi yang diikuti delapan pengemudi terbaik yang terpilih dalam seleksi sebelumnya itu bakal berkompetisi pada babak penentuan, Kamis (26/7/2018), di kawasan Sirkuit International Sentul. Peserta akan diadu dengan mengemudikan Volvo FH, Volvo FM, dan Volvo FMX.
Tantangan yang diberikan adalah jalur off road dan on road sepanjng 7 kilometer dengan menggunakan bahan bakar seminimum mungkin. Setiap peserta harus melewati lima pos hanya dalam waktu 45 menit saja.
"Volvo Trucks Driver Challenge ini menjadikan para pengemudi sebagai fokus khusus, sekaligus menguatkan kembali pentinganya mengemudi secara terampil dan kompeten," kata Jurn Terpstra, Managing Director Volvo Truck Indonesia di Sentul Bogor, Selasa (24/7/2018).
"Karena teknik mengemudi yang efisien akan berdampak langsung pada keuntungan mereka," lanjut Jurn. Nantinya pemenang kompetisi ini akan mewakili Indonesia untuk bertanding kembali di final dunia yang berlangsung September mendatang di Gothenburg, Swedia.
Pada kesempatan yang sama, Bambang Prijono, CEO PT Wahana Inti Selaras (Indomobil Group) sebagai dealer resmi Volvo Trucks mengatakan, pihaknya benar-benar ingin merayakan peran pengemudi dengan mengapresiasi mereka yang memiliki keterampilan mengemudi efektif dan efisien.
(mim)