Toyota Perlihatkan Gambar Model 86 Terbaru

Jum'at, 28 Desember 2018 - 09:02 WIB
Toyota Perlihatkan Gambar...
Toyota Perlihatkan Gambar Model 86 Terbaru
A A A
TOKYO - Toyota diam-diam menyiapkan model sedan sportnya yaitu 86 terbaru. Kini Toyota 86 tampil semakin agresif dengan performa yang mampu memberikan kepuasan lebih dalam berkendara dengan mobil sport.

Merutnut pada model sebelumnya, Mobil ini menggunakan mesin 16 valve DOHC D-4S Boxer 4 silinder berkapasitas 1.998 cc masih dipercaya untuk hadirkan performa menyenangkan. Penyegaran yang dilakukan pada New Toyota 86 menyentuh peningkatan stabilitas untuk kenyamanan berkendara, perubahan desain aerodinamis secara evolusi, dan kehadiran interior yang berkualitas dan nyaman untuk sebuah mobil sport.

Untuk stabilitas berkendara, chassis Toyota 86 kini telah dilengkapi dengan Electric Power Steering (EPS) dan Vehicle Stability Control Logic (VSCL). Struktur bodi kendaraan makin aerodinamis didukung beberapa perubahan desain eksterior pada bumper, spatbor dan grille depan, spoiler, bumper serta spatbor belakang, lalu menggunakan velg aluminium 17 inch.

Tampilan agresif Toyota 86 makin kental dengan sentuhan eksterior tambahan seperti lampu depan utama yang dilengkapi dengan sistem Daytime Running Light (DRL), lampu kabut dengan lingkaran pelindung berdesain sporty, serta desain lampu sign belakang yang tegas.

Sentuhan sisi interior juga dilakukan dengan merubah beberapa bagian guna mendukung karaktersitik mengemudi mobil sport yang lebih aman dan menyenangkan. Penambahan beberapa switch fungsional pada setir, dan serta desain panel instrumen yang aerodinamis membuat pengemudi lebih terhubung dan makin menyatu dengan mobil.

Sebagai informasi Toyota 86 dikembangkan dengan konfigurasi boxer engine, front engine, rear wheel drive dan konfigurasi kursi 2+2, diperkenalkan pertama kali ke Indonesia pada 2012. Meski memiliki karakteristik sebagai mobil sport, mobil ini lebih memfokuskan pada pengendalian yang mantap serta performa yang tepat. Toyota 86 dilengkapi perangkat keselamatan yang baik dan titik gravitasi rendah yang membuatnya stabil.
(wbs)
Berita Terkait
Toyota Grand Highlander...
Toyota Grand Highlander 2024 Hadir dengan 3 Pilihan Mesin
Toyota Siap Bangkitkan...
Toyota Siap Bangkitkan Lagi Celica dengan Platform e-TNGA
Pakai DNA Yaris, Toyota...
Pakai DNA Yaris, Toyota Luncurkan Aygo X untuk Pasar Eropa
Toyota Siap Hapus Total...
Toyota Siap Hapus Total DNA Jepang di Generasi Terbaru GR Supra
Uji Tabrak Toyota All...
Uji Tabrak Toyota All New Avanza Veloz, ASEAN NCAP Beri Bintang 5
Hadir dengan Banyak...
Hadir dengan Banyak Perubahan, Toyota Sienta 2021 Diperkenalkan
Berita Terkini
Cara dan Syarat Daftar...
Cara dan Syarat Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI 2025
2 jam yang lalu
Daftar Biaya Pajak Mobil...
Daftar Biaya Pajak Mobil Innova Reborn, Yuk Simak sebelum Beli Bekasnya
5 jam yang lalu
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
6 jam yang lalu
Turun 15 Persen, Saham...
Turun 15 Persen, Saham Tesla Menukik Tajam
8 jam yang lalu
Volkswagen Akan Kembali...
Volkswagen Akan Kembali Gunakan Tombol Kontrol Fisik Bukan Sentuh
10 jam yang lalu
Merek China Zonsen Siap...
Merek China Zonsen Siap Selamatkan Aprilia RSV 1000
13 jam yang lalu
Infografis
Penelitian Terbaru Buktikan...
Penelitian Terbaru Buktikan Rutin Minum Kopi Membuat Panjang Umur
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved