MMKSI Bagikan Tiga XPANDER untuk Bahan Praktik Siswa SMK di Bekasi

Minggu, 06 Oktober 2019 - 18:02 WIB
MMKSI Bagikan Tiga XPANDER...
MMKSI Bagikan Tiga XPANDER untuk Bahan Praktik Siswa SMK di Bekasi
A A A
BEKASI - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) berikan tiga unit mobil Mitsubishi XPANDER kepada tiga Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di kawasan Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Pemberian mobil bertujuan agar dapat digunakan sebagai alat praktik bagi siswa SMK yang mengambil bidang kekhususan otomotif. Kegiatan ini bagian dari Program Corporate Social Responsibility (CSR) yang bernama MMKI Development Program.

Pada tanggal 3 Oktober 2019, Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja bersama dengan Presiden Direktur MMKI, Shinji Matsumura hadir dalam sebuah acara penyerahan donasi kendaraan di SMKN 1 Cikarang Selatan. Donasi ini adalah bukti konsistensi MMKI untuk mendukung peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia, khususnya bagi Sekolah Menengah Kejuruan.

Shinji Matsumura, Presiden Direktur MMKI mengatakan, “MMKI terus berupaya untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat melalui kegiatan CSR, salah satunya terkait pendidikan sebagai bukti kepedulian perusahaan terhadap pendidikan di Indonesia. MMKI Development Program akan terus dilakukan secara berkesinambungan agar memberikan hasil yang signifikan bagi perkembangan pendidikan terutama pada bidang yang berkaitan dengan otomotif.”

MMKI Development Program dimulai pada tahun 2017 melalui kegiatan 1-Day Seminar yang diikuti oleh 550 pelajar SMK dan 12-Days Training dengan peserta sejumlah 55 orang dari SMK di Wilayah Kabupaten Bekasi. Tahun 2018, jumlah peserta meningkat menjadi 1.025 peserta untuk 1-Day Seminar dan 110 pelajar untuk 12-Days Training untuk Wilayah Jawa Barat. Dalam tahun 2019, dua kegiatan ini akan merambah wilayah baru di Jawa Tengah.

“Sekolah kami menyambut baik keterlibatan perusahaan dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Sinergi antara dunia pendidikan dan industri penting untuk terus dilakukan agar pendidikan dapat mengikuti perkembangan yang terjadi pada industri,” ungkap Hoyadi, Kepala Sekolah SMKN 1 Cikarang Selatan.

SMK yang terpilih adalah SMKN 1 Cikarang Selatan, SMK Bina Prestasi di Tambun, dan SMK Binamitra di Cikarang Timur yang sebelumnya telah berpartisipasi dalam kegiatan MMKI Development Program di tahun 2017.
(wbs)
Berita Terkait
Fungsi Lain Teknologi...
Fungsi Lain Teknologi NanoeX Mitsubishi XFORCE yang Belum Diketahui
Mitsubishi PHEV Duduki...
Mitsubishi PHEV Duduki Posisi Puncak Pasar Otomotif Jepang
Berikan Banyak Pengalaman...
Berikan Banyak Pengalaman Baru, MMKSI Perkenalkan Konsep Life Adventure
Kalah Bersaing, Mitsubishi...
Kalah Bersaing, Mitsubishi Akhirnya Angkat Kaki dari China
Mistsubishi Outlander...
Mistsubishi Outlander Jadi Mobil SUV Paling Disukai di AS
Tancap Gas, Mitsubishi...
Tancap Gas, Mitsubishi Komit Kirim Mitsubishi Xpander Cross Baru ke Konsumen
Berita Terkini
Ingin Lama di Indonesia,...
Ingin Lama di Indonesia, JAECOO Siapkan 40 Outlet dan Dealer Tahun Ini
11 jam yang lalu
Konsumen Mobil Jepang...
Konsumen Mobil Jepang Mulai Beralih ke Merek China, Ini Penyebabnya
16 jam yang lalu
Thailand Desak Industri...
Thailand Desak Industri Otomotif Jepang Lakukan Ini Jika Tidak Ingin Disingkirkan China
17 jam yang lalu
Akio Toyoda Akui Sensasi...
Akio Toyoda Akui Sensasi Naik Mobil Listrik Tidak Menarik
20 jam yang lalu
Intip Kemewahan dan...
Intip Kemewahan dan Teknologi Suzuki Fronx: Sang Penantang Baru dengan Jantung Hybrid dan Perisai ADAS!
21 jam yang lalu
Lebih Tepat Mana, Jarak...
Lebih Tepat Mana, Jarak Tempuh atau Durasi Pemakaian Mobil untuk Ganti Oli?
21 jam yang lalu
Infografis
Ukraina Mengharapkan...
Ukraina Mengharapkan 3 Juta Peluru Sekutu untuk Akhiri Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved