Dalam Game Ini, Joe Taslim Keok Digoyang Dewi Dangdut

Sabtu, 04 April 2020 - 16:58 WIB
Dalam Game Ini, Joe...
Dalam Game Ini, Joe Taslim Keok Digoyang Dewi Dangdut
A A A
JAKARTA - Setelah dirilis di server global pada 16 Maret 2020 lalu, karakter Jota yang terinspirasi dari Joe Taslim sekarang resmi menjadi salah satu karakter terpopuler dengan jumlah penggunaan karakter tertinggi dalam game Free Fire. Tidak hanya di Indonesia, tapi secara global.

Jota adalah karakter in-game pertama yang berasal dari Indonesia. Dalam durasi tujuh hari sejak perilisan perdananya, Jota sukses menjadi salah satu penjualan karakter tertinggi di dunia. Antusiasme pemain Free Fire terhadap Jota terus berlanjut, hingga pada pekan kedua sejak perilisan tersebut, karakter Jota sudah digunakan oleh lebih dari 50% pemain Free Fire di seluruh Indonesia.

“Para pemain Free Fire ternyata menyukai skill bawaan yang kami sematkan di dalamnya. Tentu ini merupakan suatu permulaan yang baik dan diharapkan turut mengharumkan nama Indonesia di mata dunia,“ kata Christian Wihananto, Produser Garena Free Fire, dalam keterangan resminya.

Selain itu, lanjut Christian, Joe Taslim juga menjadi bagian dari cerita video yang tayang di halaman YouTube resmi Garena. Dalam video pertama, yakni ‘Jota vs Dewi Dangdut’, telah ditayangkan sejak dua pekan lalu dan sudah mencapai hampir lima juta penonton.

Dalam cerita video tersebut, Joe Taslim dikalahkan berkali-kali oleh sosok misterius yang menggunakan akun Dewi_d4ngdut91. Kemudian video terbaru berjudul ‘Joe Taslim Dibantai! Ungkap Siapa Dewi Dangdut’, telah diunggah di YouTube pada 31 Maret lalu.

Garena juga menantang para pemain Free Fire untuk memecahkan misteri tersebut dengan mengungkap siapakah pemilik akun Dewi_d4ngdut91. “Bagi yang dapat menebak dengan benar, akan diberikan 50 Bundle Jota Gratis untuk 50 pemenang yang akan dipilih secara acak,” tandas Christian.
(wbs)
Berita Terkait
Gandeng Daihatsu, Inilah...
Gandeng Daihatsu, Inilah Fasilitas di Resta Pendopo KM 456 Tol Semarang-Solo
Lanjutkan S2, Lima Anggota...
Lanjutkan S2, Lima Anggota BTS masuk Hanyang Cyber University
Gunakan Satu Kartu E-Toll...
Gunakan Satu Kartu E-Toll untuk Dua Mobil, Pengemudi Kaget Didenda Rp800 Ribu!
5 Cara Cek Rest Area...
5 Cara Cek Rest Area Terdekat Lewat HP Saat Mudik Lebaran 2025, Mudah Banget!
9 Rest Area Terindah...
9 Rest Area Terindah di Indonesia, Referensi Tempat Istirahat Nyaman saat Mudik
5 Rekomendasi Rest Area...
5 Rekomendasi Rest Area Terbaik di Jawa Tengah untuk Melepas Lelah
Berita Terkini
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
13 jam yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
15 jam yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
15 jam yang lalu
Jakarta Ditinggal Jutaan...
Jakarta Ditinggal Jutaan Kendaraan: Arus Mudik Lebaran 2025 Pecahkan Rekor!
15 jam yang lalu
Prediksi Puncak Arus...
Prediksi Puncak Arus Balik Lebaran 2025: Catat Tanggalnya!
16 jam yang lalu
Mobil Listrik Punya...
Mobil Listrik Punya Layar Canggih, ADAS, dan Kursi Pijat yang Bikin Pemudik Lupa Capek
17 jam yang lalu
Infografis
Ini Alasan Mengapa Tanaman...
Ini Alasan Mengapa Tanaman Ganja Harus Ditanam di Ketinggian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved