BMW siapkan Z2 obati pengemar Z3

Senin, 12 Mei 2014 - 21:42 WIB
BMW siapkan Z2 obati...
BMW siapkan Z2 obati pengemar Z3
A A A
Sindonews.com - Sejak Z3 berhenti produksi, para penggemar roadster BMW pada menjerit lantaran sang pengganti yakni Z4 dinilai terlalu bongsor. BMW pun menangkap sinyal elemen tersebut, kini pabrikan Bavaria dikabarkan sedang membuat roadster kecil Z2 sebagai pengganti rasa kangen para pengemar.

Makin menarik, karena platfrom yang diambil menggunakan Mini Cooper Hardtop 2014. Itu berarti Z2 akan digerakan oleh dua roda depan, bukan di roda belakang seperti kebanyakan roadster BMW.

Dilansir dari Digitaltrends, Senin (12/5/2014) BMW akan mematok harga sekitar USD30 ribu atau senilai Rp390 juta untuk Z2. Harga yang cukup tinggi, mengingat Z4 hanya dibanderol sekitar USD54 ribu.

BMW belum mengkonfirmasi terkait mesin yang akan diusung. Tapi rumor yang beredar menyebut Z2 akan menampilkan berbagai macam tipe mesin, mulai tiga hingga empat silinder. Tenaga yang dihasilkan kemungkinan akan berkisar di 160dk, namun bisa bertambah hingga mencapai 230dk.

Memakai platfrom dari Mini, berat Z2 bertambah 2.500 pon. Karenanya untuk memangkas bobot, bagian atap akan menggunakan kain (soft top). Pemakaian serat karbon dan aluminium juga tidak luput untuk memangkas bobot. Hasilnya, Z2 lebih ringan 750 pon dari Z4.

Meski begitu, jangan berharap Z2 akan berhadapan dengan Nissan GT-R atau sekedar mencetak rekor lap baru di Nurburgring, karena mobil ini tidak dimaksudkan untuk itu. Roadster ini dimaksudkan untuk menjadi kompak dan sederhana.

Tanpa embel-embel pengemudi dapat bersaing dengan roadsters sporty lainnya seperti Audi TT, Scion FR-S dan Mazda MX-5 Miata. Lebih jauh, sedikit berspekulasi, Z2 kemungkinan menjadi contoh model lain BMW, berpenggerak roda depan di masa datang.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0845 seconds (0.1#10.140)