Bermodal Satu Tangki, Hyundai ix35 Fuel Cell Tempuh 700 Km

Minggu, 13 Juli 2014 - 21:20 WIB
Bermodal Satu Tangki,...
Bermodal Satu Tangki, Hyundai ix35 Fuel Cell Tempuh 700 Km
A A A
MALMO - Hyundai ix35 Fuel Cell, atau yang dikenal sebagai Tucson Fuel Cell di AS, berhasil memecahkan rekor untuk kendaraan produksi bertenaga hidrogen yang mampu melakukan perjalanan sejauh 700km (435 mil), hanya dengan menggunakan satu tangki hidrogen.

Melansir laman Inautnews, Minggu (13/7/2014) satu tangki hidrogen berhasil melintasi tiga negara. Mobil bertolak dari Oslo di Norwegia ke kota Malmo di Swedia, melalui Gothenburg dan Kopenhagen. Perjalanan membutuhkan waktu sekitar 10 jam dengan kecepatan rata-rata 76 kmh (47 mph).

"Kami merencanakan finish di Kopenhagen, tapi kemudian kami menyadari hidrogen yang cukup tersisa di tangki untuk terus berjalan," kata Konsultan Hidrogen, Marius Bornstein.

Dirinya menambahkan, untuk mencapai jarak 700km hanya dengan satu tangki hidrogen, menunjukkan potensi teknologi Hyundai ix35 Fuel Cell secara khusus, dan penerapan yang lebih luas bagi umum.

Perjalanan promosi ini dirancang untuk menghilangkan berbagai keraguan seputar kendaraan sel bahan bakar. Dimana full cell dianggap hanya memiliki perkiraan rentang perjanalan hingga 300 mil.

Teknologi hidrogen banyak mendapat kritik meski versi pengembangan produksi dilakukan pabrikan besar seperti Hyundai, Toyota dan Honda. Namun ketiganya masih ragu membawa teknologi ini sebab harga yang masih mahal dibandingkan kendaraan listrik bertenaga baterai.

Hyundai baru-baru ini merilis Tucson Fuel Cell di pasar AS, meskipun hanya melalui sewa dan dengan fokus pada pasar tertentu dengan stasiun pengisian bahan bakar hidrogen di California.
(dol)
Berita Terkait
5 Fitur Ini Bikin Pengemudi...
5 Fitur Ini Bikin Pengemudi Mobil Makin Nyaman
Hyundai Janji Bawa Enam...
Hyundai Janji Bawa Enam Model Mobil Baru Sepanjang 2024, Apa Saja?
Inilah 5 Fitur Unggulan...
Inilah 5 Fitur Unggulan Hyundai Ioniq 6, Mobil Listrik Canggih Asal Korea Selatan
Ini Dia Mobil Pertama...
Ini Dia Mobil Pertama Hyundai yang Kini Desainnya Diaplikasikan di IONIQ 5
Sejarah Hyundai, Perjalanan...
Sejarah Hyundai, Perjalanan Kesuksesan dari Korea ke Seluruh Dunia
Jadi Gebrakan Baru Hyundai...
Jadi Gebrakan Baru Hyundai Motor Indonesia, IONIQ 5 yang Siap Angkut Delegasi di KTT G-20
Berita Terkini
MAB Ditantang Bikin...
MAB Ditantang Bikin 9.000 Pikap Listrik Buatan Lokal dalam Tiga Tahun
1 jam yang lalu
3 Robot Pemadam Kebakaran...
3 Robot Pemadam Kebakaran Terbaik di Dunia dengan Teknologi Supercanggih
3 jam yang lalu
Bos Toyota Sebut Mobil...
Bos Toyota Sebut Mobil Listrik Sumbang Lebih Banyak Emisi Karbon
3 jam yang lalu
Can-Am Pulse dan Origin...
Can-Am Pulse dan Origin Diluncurkan, Motor Off-Road Listrik Ramaikan Pasar Indonesia
4 jam yang lalu
Great Wall Motor Luncurkan...
Great Wall Motor Luncurkan Mesin 4.000 cc V 8 Silinder, Segini Tenaganya
7 jam yang lalu
Tergerus Popularitas...
Tergerus Popularitas Mobil China, Pabrik Nissan di Wuhan Bakal Ditutup
8 jam yang lalu
Infografis
Drawing Piala AFF 2024,...
Drawing Piala AFF 2024, Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved