5 Fitur Ini Bikin Pengemudi Mobil Makin Nyaman

Rabu, 28 Juni 2023 - 15:49 WIB
loading...
5 Fitur Ini Bikin Pengemudi...
Mobil keluaran terbaru memiliki fitur yang semakin memudahkan pengemudi. Foto: dok Hyundai Indonesia
A A A
JAKARTA - Mengemudi mobil butuh konsentrasi tinggi . Terutama dalam melakukan perjalanan jarak jauh. Apabila kondisi fisik sedang dalam keadaan yang tidak baik, maka bisa berakibat buruk, yang bisa menyebabkan kecelakaan.

Oleh sebab itu, industri otomotif saat ini terus berkembang dengan menghadirkan sejumlah fitur yang dapat memanjakan pengemudi. Ini
ditujukan agar konsentrasi tetap terjaga dan membuat perjalanan semakin aman.

Teknologi tersebut diharapkan dapat mengurangi angka kecelakaan akibat pengemudi yang kehilangan konsentrasi. Berikut lima fitur yang dapat membantu pengemudi berkendara lebih aman dan nyaman seperti dibagikan Hyundai.

1. Remote Start

Memanaskan mobil menjadi salah satu upaya untuk menjaga kondisi mobil tetap prima. Untuk itu, diwajibkan memanaskan mobil setidaknya dua kali dalam sepekan apabila mobil tidak dipakai.

Dengan rutin memanaskan mobil maka akan menjaga daya listrik tetap tinggi, sembari membantu oli melumasi mesin secara merata. Lantas, bagaimana jika mobil sedang ditinggal pergi ke luar kota?

Solusi yang diberikan oleh Hyundai adalah fitur Remote Start . Fitur ini memungkinkan pemilik menyalakan mesin walau di luar mobil. Caranya cukup mudah, tinggal masuk ke aplikasi Hyundai Bluelink di smartphone dan tekan ikon Start.

Lalu, pemilik kendaraan bisa menyetel waktu berapa lama mesin ingin dinyalakan. Sekadar tips, durasi yang baik untuk memanaskan mobil berkisar kurang lebih 10 menit.

2. Climate Control

Hyundai Bluelink juga memiliki fitur Climate Control yang berfungsi untuk mendinginkan suhu kabin. Ini akan sangat berguna apabila ingin merasakan udara sejuk saat pertama kali masuk dalam kabin mobil.

Fitur Climate Control dapat digunakan untuk mengatur berapa suhu yang diinginkan di dalam mobil dari jarak jauh. Caranya hanya perlu membuka aplikasi Hyundai Bluelink dan ketuk menu Control, lalu tinggal menyetel berapa suhu AC yang diinginkan.

3. Find My Car

Mencari posisi parkir mobil menjadi salah satu masalah yang kerap terjadi. Hadirnya fitur Find My Car akan mempermudah pemilik kendaraan menemukan lokasi parkir juga menemukan lokasi kendaraannya.

Caranya hanya perlu tekan menu Peta, selanjutnya melihat titik lokasi di mana mobil berada. Fitur ini dilengkapi teknologi Augmented Reality (AR) yang bisa memandu menuju lokasi parkir.

Selain memanfaatkan Peta, pemilik kendaraan juga bisa memanfaatkan fitur Light/Horn Control untuk menyalakan lampu atau menyalakan klakson untuk mengetahui lokasi mobil secara pasti.

4. Remote Door Lock/Unlock

Fitur satu ini akan membuat kendaraan Anda aman dari ancaman orang yang tidak bertanggung jawab. Fitur Remote Door Lock/Unlock akan memudahkan Anda untuk mengunci dan membuka kunci pintu mobil melalui smartphone.

Fitur tersebut terpampang pada halaman utama Hyundai Bluelink, yang dapat diaktifkan dengan hanya menekan logonya. Secara otomatis akan memberikan perintah untuk mengunci pintu mobil atau sebaliknya.


5. Vehicle Status Check

Sebelum melakukan perjalanan, penting untuk memeriksa kondisi mobil. Salah satu fitur yang ada di Hyundai Bluelink adalah melihat bagaimana kesehatan kendaraan. Apabila terdapat masalah, maka akan langsung terdeteksi dengan akurat.

Fitur ini bisa dipakai secara otomatis atau manual, melalui Vehicle Diagnosis yang ada pada head unit, Anda dapat mengetahui apakah komponen krusial mobil bermasalah atau tidak. Anda juga bisa memeriksa tekanan ban hingga sisa bahan bakardenganmudah.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pabrik Hyundai di Georgia...
Pabrik Hyundai di Georgia Siap Produksi Ioniq 9 Tepat Waktu
Hyundai Siap Memperkenalkan...
Hyundai Siap Memperkenalkan Sistem Infotainment Terbaru Pleos
Hyundai Bangun Pabrik...
Hyundai Bangun Pabrik Baja Rp320 Triliun di Amerika Agar Tetap Cuan Jualan Mobil
Hyundai IONIQ 9, SUV...
Hyundai IONIQ 9, SUV Listrik Berteknologi Canggih dan Jangkauan Panjang
Hyundai Bukukan 2.012...
Hyundai Bukukan 2.012 SPK di IIMS 2025 dengan Strategi SUV Jitu
IIMS 2025: Hyundai Optimistis...
IIMS 2025: Hyundai Optimistis Pasar Otomotif Indonesia Kembali Meroket
Gunakan Teknologi EV...
Gunakan Teknologi EV Canggih, Hyundai Buka Pre-Order Ioniq 9
Hyundai Ioniq 9 Made...
Hyundai Ioniq 9 Made in Indonesia? Hyundai Siap Gebrak Pasar SUV Listrik!
Hyundai Inster Cross...
Hyundai Inster Cross Meluncur, Mobil Listrik untuk Medan Ekstrem
Rekomendasi
Jenazah Ray Sahetapy...
Jenazah Ray Sahetapy Tiba di Masjid Istiqlal untuk Disalatkan
Pascalebaran, Harga...
Pascalebaran, Harga Beras, Bawang, Cabai, hingga Daging Mulai Turun
Pihak Ketiga Berusaha...
Pihak Ketiga Berusaha Gagalkan Perundingan AS-Rusia, Siapa Mereka?
10 Masjid Tertua, Bukti...
10 Masjid Tertua, Bukti Peradaban Islam di Nusantara Sejak Abad ke-12
Puncak Arus Balik Lebaran...
Puncak Arus Balik Lebaran 2025 Diprediksi pada 5-7 April, Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal
Siapa Sultan Qaboos?...
Siapa Sultan Qaboos? Penguasa Oman yang Berkuasa 50 Tahun setelah Menggulingkan Ayahnya dalam Kudeta Istana
Berita Terkini
Jadi Sasaran Serangan,...
Jadi Sasaran Serangan, Pabrik Tesla Sediakan Tempat Bersembunyi Karyawan
1 jam yang lalu
Kanada Balas Trump dengan...
Kanada Balas Trump dengan Tarif Baru untuk Mobil Buatan AS
3 jam yang lalu
Kanada Protes Soal Tarif...
Kanada Protes Soal Tarif Impor Otomotif AS, Ini Alasannya
4 jam yang lalu
Pabrikan Senjata Api...
Pabrikan Senjata Api AK 47 Kembali Produksi Motor Berwarna Pink?
6 jam yang lalu
Tarif Impor Trump Jadi...
Tarif Impor Trump Jadi Mimpi Buruk Industri Otomotif China
14 jam yang lalu
Harga Mobil dan Motor...
Harga Mobil dan Motor Bakal Gila-gilaan Akibat Tarif Baru Donald Trump
16 jam yang lalu
Infografis
Ini Alasan Mengapa Tanaman...
Ini Alasan Mengapa Tanaman Ganja Harus Ditanam di Ketinggian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved