Mobil Listrik Apple Meluncur 2020?

Sabtu, 21 Februari 2015 - 17:17 WIB
Mobil Listrik Apple Meluncur 2020?
Mobil Listrik Apple Meluncur 2020?
A A A
CUPERTINO - Rencana Apple membangun mobil listrik sudah beredar luas. Kabar terbaru saat ini memperlihatkan bahwa Appel sudah bisa mulai memproduksi mobil listrik sendiri pada akhir dekade atau 2020.

Menurut sumber anonim yang bicara kepada Bloomberg, Apple bahkan sudah memberi nama mobil mereka dengan sebutan iCar. Perusahaan teknologi ini memang pernah dikabarkan sedang mengembangkan proyek mobil listrik dengan kode proyek "Titan" akhir 2014.

Dilansir dari Leftlanenews, Sabtu (21/2/2015), kecepatan Apple dalam membangun mobil listrik di luar dugaan. Sebab Tesla Motor saja setidaknya butuh 10 tahun hanya untuk riset teknologi lsitrik.

Kecepatan Apple dalam membangun mobil ditengarai karena membajak insinyur top di bidang rekayasa mobil listrik dan pengembangan baterai.

Salah satunya dari produsen baterai A123 System yang resmi menggugat Apple karena membajak insinyur mereka. Perusahaan warisan Steve Jobs ini pun resmi digugat di pengadilan federal Massachusetts.

Para insinyur yang dibajak diduga menjalankan program serupa di Apple. Aksi ini jelas melanggar kontak kerja yang berhubungan dengan hak cipta, di mana tiap perusahaan berlomba menghasilkan paten tenologi.

Apple juga dituding oleh CEO Tesla Motor Ellon Musk telah membajak karyawan mereka dengan iming-iming gaji dan bonus tinggi. Tesla dan protes sebab karyawan yang dibajak merupakan insinyur yang mengembangkan program khusus perusahaan.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8971 seconds (0.1#10.140)
pixels