Model Baru Meluncur, Serena Jadul Diskon Rp40 Juta

Senin, 16 Maret 2015 - 10:47 WIB
Model Baru Meluncur,...
Model Baru Meluncur, Serena Jadul Diskon Rp40 Juta
A A A
JAKARTA - Model terbaru Nissan Serena resmi mengaspal di Tanah Air. Untuk menghabiskan stok, ada diskon harga untuk Serena model lawas (jadul), hanya saja unit yang tersedia tidak banyak.

"Stok Serena lama jumlahnya tidak banyak, di bawah 100-an unit. Diskonnya paling hanya Rp30 sampai Rp40 juta," ujar GM Marketing Strategy & Product Planning NMI Budi Nur Mukmin, beberapa waktu lalu.

New Nissan Serena ditawarkan dalam tiga tipe, yaitu Serena 2.0X yang dibanderol Rp364 juta, Serena Highway Star Rp409 juta, dan Serena Autech Rp441 juta. Semua harga on the road Jakarta. New Nissan Serena ditawarkan dalam enam pilihan warna, yaitu light steel blue, scarlet red, floral white, diamond silver metallic, smokey grey metallic, dan phantom black.

New Nissan Serena yang baru diresmikan PT Nissan Motor Indonesia (NMI), membawa beragam penyegaran desain baik sisi eksterior maupun interior. MPV andalan di segmen medium ini juga berusaha tetap mengusung ciri khas pendahulunya.

Ubahan utama terletak pada sisi eksterior. Wajah depan New Serena kini dilengkapi bumper baru, grille baru, kap baru dan lampu utama memakai LED dengan DRL (Day Time Running Light) dan lampu lampu kabut (khusus tipe Highway Star & Autech).

Sementara di bagian belakang, penyegaran terlihat dari lampu belakang baru LED dan New Aero side Guard (khusus tipe Highway Satar & Autech). Penampilan mewah kemudian ditunjang dengan pemilihan velg dengen desain baru.

(Baca: New Nissan Serena Tipe Paling Tinggi Dibanderol Rp444 Juta)
(dyt)
Berita Terkait
Daftar Harga Mobil Nissan...
Daftar Harga Mobil Nissan Terbaru Juli 2023
Harga Mobil Nissan Terbaru...
Harga Mobil Nissan Terbaru Januari 2024, Ada Serena, Magnite, Leaf hingga Kicks
Bangkit dari Kegagalan...
Bangkit dari Kegagalan Merger, Nissan Cari Jodoh Baru, Siapa Mau?
Terbatas 50 Unit, Nissan...
Terbatas 50 Unit, Nissan GT-R50 Harganya Rp17 Miliar
Baru Diluncurkan, 720...
Baru Diluncurkan, 720 The All-New Nissan Serena e-POWER Langsung Laku Terjual
Pathfinder dan Frontier,...
Pathfinder dan Frontier, Dua Nissan Paling Berotot Meluncur Februari 2021
Berita Terkini
Mobil Listrik Lokal...
Mobil Listrik Lokal yang Paling Tidak Terdengar Baru Resmikan Rumah Pertama, Siap Bersaing atau Sudah Nyerah?
1 jam yang lalu
Indonesia Pasang Target...
Indonesia Pasang Target Gila: 100 Ribu Mobil Listrik Mengaspal Akhir 2025! Realita atau Omon-omon?
2 jam yang lalu
Jangan Iri Ya, Honda...
Jangan Iri Ya, Honda Loyalis Indonesia! CR-V Gagah Berani Ini Cuma Pamer Otot di Amerika!
2 jam yang lalu
Gelombang PHK Kedua...
Gelombang PHK Kedua Terjang Nissan: 20.000 Pekerja Terancam, Sang Raksasa Otomotif Jepang Berjuang Hidup
2 jam yang lalu
Badan Energi AS Akui...
Badan Energi AS Akui Mobil Listrik China Kuasai Pasar Otomotif Global
3 jam yang lalu
Carlos Ghosn Ungkap...
Carlos Ghosn Ungkap Penyebab Utama Gagalnya Nissan Dekati Honda
5 jam yang lalu
Infografis
Harga Emas Diramal akan...
Harga Emas Diramal akan Tembus Rp2,1 Juta per Gram
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved