JLR Klaim Prinsipal Tidak Pasang Target Jualan

Rabu, 06 Mei 2015 - 16:52 WIB
JLR Klaim Prinsipal...
JLR Klaim Prinsipal Tidak Pasang Target Jualan
A A A
JAKARTA - PT Grandauto Dinamika (GAD) selaku Agen Pemegang Merek Jaguar Land Rover (JLR) di Indonesia, mengelak menetapkan target penjualan produk JLR. Meski showroom baru yang terletak di kawasan Arteri Pondok Indah tersebut, merupakan outlet terbesar di Asia Tenggara.

"Pendirian showroom ini komitmen jangka panjang, karena pelaku di industri automotif harus berpikir jangka panjang. Industri automotif bukan hanya jual dan jual, tapi juga purna jual harus benar-benar dijaga," ujar Vice President PT GAD Darwin Maspolim di Jakarta, Rabu (6/5/2015).

Darwin mengatakan, prisipal JLR di Inggris juga tidak menuntut angka tertentu, karena sadar PT GAD sedang menancapkan "kuku" di Indonesia. Karena itu, prinsipal JLR yakin layanan purna jual dapat jadi senjata di kelas premium, dimana merek JLR akan sangat menarik dimasa datang.

"Investasi kita banyak sekali untuk purna jual dan stok spare-parts. Kita inves di teknisi, jadi mobil high tech kita tidak bisa pakai teknisi yang baru lulus. Insinyur kita minimal mengenyam pendidikan 7 tahun, yang dikirim ke Singapura atau Inggris," imbuhnya.

Sementara itu, Managing Director JLR Asia Pacific Russel Anderson menambahkan, JLR berminat investasi jangka panjang karena Indonesia memiliki potensi menjanjikan. Prisipal melihat kekuatan ekonomi Indonesia terus menguat, dan melihat masa depan yang baik termasuk service dan market yang meingkat.

"Tidak ada yang tahu mengenai kondisi ekonomi secara pasti. Satu atau dua bulan kedepan bisa saja daya beli meningkat sehingga pembelian mobil baru banyak. Atau juga malah sebaliknya, ekonomi turun dan penjualan anjlok," pungkas Russell.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5529 seconds (0.1#10.140)