Panduan Mudik Lebaran 2023 lewat Jalan Tol Trans Jawa

Kamis, 20 April 2023 - 17:15 WIB
Panduan mudik Lebaran 2023 lewat jalan tol Trans Jawa penting dipahami. Foto: Sindonews/Danang Arradian
JAKARTA - Jumlah pemudik pada Lebaran 2023 ini diprediksi Kementerian Perhubungan mencapai angka 123,8 juta atau naik 47% dibanding tahun sebelumnya. Artinya, jalanan akan lebih padat dengan kendaraan. Karena itu, pemudik harus menyiapkan diri dan kendaraannya dengan prima. Penting bagi pemudik untuk mengetahui "medan perang" arus mudik Lebaran 2023.

Nah, berikut adalah tips dan panduan mudik Lebaran 2023 lewat jalan tol Trans Jawa:

1. Pastikan Kondisi Mobil Prima



Sebelum berangkat, pastikan untuk melakukan servis rutin mobil. Cek oli, tekanan ban, AC, dan lainnya. Sebab, mobil akan “digeber”, menghadapi kemacetan panjang, hingga mengangkut banyak penumpang/barang. Jangan sampai mogok di jalan tol.

2. Kenali Rekayasa Lalu Lintas

Rekayasa lalu lintas dengan sistem ganjil-genap akan diterapkan selama masa arus mudik dan arus balik Lebaran 2023. Berikut Jadwalnya:

Ganjil-Genap:

- Berlaku di KM 47 (Karawang Barat) hingga KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung)

- Rabu (19/4) berlaku sejak pukul 08.00 WIB - 24.00 WIB

- Kamis (20/4) berlaku sejak pukul 08.00 WIB - 24.00 WIB
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More