Peminat Tinggi, JBA Sukses Lelang 100.000 Lebih Kendaraan Bekas

Selasa, 27 Juni 2023 - 21:19 WIB
Balai lelang JBA Indonesia mengalami kenaikan penjualan kendaraan bekas sebesar 63 persen dibanding tahun lalu periode yang sama. Foto/DOK. JBA Indonesia.
JAKARTA - Peminat kendaraan bekas, roda dua dan roda empat, ternyata masih sangat tinggi. Hal itu dibuktikan oleh tingginya penjualan lelang yang dilakukan oleh JBA Indonesia di periode semester pertama tahun 2023 ini.

Peningkatan itu jauh lebih baik dibanding tahun lalu. Dimana lebih dari 63 persen kendaraan bekas, mobil dan motor, terjual dibanding pada periode yang sama tahun 2022 lalu. Detailnya, pada semester pertama tahun 2023 ini, JBA Indonesia menggenjot angka unit kendaraan bekas yang dilelang menjadi lebih dari 60.000 unit mobil bekas dan 39.000 unit motor bekas.

Sedangkan untuk kendaraan yang berhasil terjual naik hingga 15% pada semester 1 2023 dibandingkansemester I 2022 di seluruh cabang JBA Indonesia. “Kami optimis, angka di atas akan terus naik pada semester 2 tahun 2023 ini. Karena, padasemester 2 ini, kami fokus menaikkan kualitas pelayanan kami untuk para pelanggan JBA, Selain itu kami terus membangun partnership dengan perusahaan penitip kendaraan untuk meningkatkan angka unit offer lelang dan angka unit yang berhasil terjual,” jelas Deny Gunawan, Chief Operating Officer PT JBA Indonesia.

Masih dalam keterangan yang sama JBA Indonesia mengatakan mobil MPV Toyota Avanza G 1.3 masih menjadi nomor satu dalam Top 5 Mobil terlaris di lelang JBA periode semester 1 2023. Setelahnya diikuti oleh Toyota Avanza,Daihatsu Xenia, Wuling Confero 1.5, Toyota Innova, dan Toyota Avanza E 1.3.





Kondisi yang menarik justru terlihat di kendaraan roda dua. Untuk motor bekas, primadonanya adalah Yamaha Gear, kemudian diikuti oleh Yamaha Nmax, Yamaha Mio, Honda Beat eSP CW, dan Honda Scoopy.

“Melihat produktivitas JBA di semester I ini, JBA terus berkomitmen untuk melakukan sinergi dengan seluruh regulasi lelang yang ada agar dapat meningkatkan kepercayaan dari seluruh stakeholder JBA. Kami juga berupaya menjalankan komitmen operasional dan layanan yangsesuai prosedur dan ketentuan dari DJKN. Setiap lelang yang kami jalankan juga selalu dihadiri dan disahkan oleh Pejabat Lelang Kelas II,” tegas Deny Gunawan.

Dalam proses lelang, JBA Indonesia berjalan dengan ketentuan yang ada. Intinya prosedur operasional dan layanan lelang JBA dijalankan berdasarkan aturan yang berlaku untuk mengusung semangat lelang yang transparan dan apa adanya.

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More