5 Fakta Generasi Terbaru Kendaraan Taktis Maung Pindad yang Dicoba Presiden Jokowi di Malang

Selasa, 25 Juli 2023 - 09:25 WIB
Presiden RI Joko Widodo mencoba mobil taktis Maung bersama Menhan Prabowo dan Menteri Erick Thohir: Foto: PT Pindad
MALANG - Kendaraan taktis Maung memang jadi salah satu andalan PT Pindad . Presiden Republik Indonesia Joko Widodo mencoba langsung generasi terbaru dari Maung Pindad ketika mengunjungi pabrik PT Pindad di Kecamatan Turen, Kabupaten Malang.

Dikemudikan oleh Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto bersama Menteri BUMN Erick Thohir di sisi kiri kemudi, Presiden Joko Widodo juga didampingi oleh Ibu Negara Iriana Jokowi.

Nah, seperti apa pembaruan, spesifikasi, serta keunggulan Maung Pindad? Begini faktanya:

1. Pengembangan Baru

Mobil taktis Maung merupakan pengembangan dari mobil taktis Maung sebelumnya yang pernah dinaiki Prabowo Subianto di pabrik PT Pindad Bandung. “Ini versi terbarunya,” beber Plt. Sekretaris PT Pindad Dianing Puji Rahayu.



2. Kapasitas 4 Personel

Mobil taktis Maung generasi terbaru ini dapat mengangkut empat personel, serta lima pintu yang dapat diakses. Yakni 4 pintu samping dan 1 pintu belakang. Dimensi Ranops Maung adalah panjang 4,8 m, lebar 2 m, tinggi 1,8m dengan wheel base 2,8 m dan ground clearance 0,3 m.

3. Mesin Disel

Menurut Dianing, Maung memakai mesin diesel 1.900 CC berdaya 136 HP, dapat melaju pada kecepatan aman 120 km/jam dan memiliki jarak tempuh hingga 650 km.

4. Bisa Offroad, tapi Tetap Nyaman

Untuk sistem sistem suspensi depan, Dianing mengatakan bahwa ranops Maung menggunakan Independent Coil Spring with Gas Shock Absorber dan suspensi belakang menggunakan Rigid 5-link Coil Spring with Gas Shock Absorber. Pihaknya tengah mengembangkan Maung yang dikustomisasi untuk penggunaan kendaraan operasional Presiden, dengan menghadirkan fasilitas kenyamanan, keamanan dan performa handal.

5. Dikostumisasi untuk Postur Tubuh Jokowi

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More