Aneh, Lamborghini Tidak Punya Trek Khusus Pengujian Mobil
Selasa, 26 September 2023 - 21:39 WIB
ROMA - Pabrikan mobil sport asal Italia, Lamborghini , ternyata tidak memiliki sirkuit untuk menguji kendaraan yang baru diproduksi. Bahkan sekadar trek khusus pun, Lamborghini juga tidak punya.
Padahal setiap pabrikan mobil dunia sudah lazim memiliki fasilitas riset dan pengembangan berupa sirkuit atau trek khusus untuk menguji mobil-mobil baru. Misalnya, pabrikan mobil Jepang dan produsen mobil sport kelas dunia seperti Ferrari punya sirkuit atau trek khusus.
Fakta ini terungkap dalam laporan yang dibuat oleh Top Gear, Selasa (26/9/2023). Laporan tersebut membeberkan proses produksi mobil Lamborghini terbaru yaitu Lamborghini Revuelto.
Disebutkan Lamborghini memang tidak punya sirkuit atau trek khusus untuk pengujian mobil baru. Jadi begitu selesai dibuat, Lamborghini langsung membawa mobil tersebut jalan.
Pengujian justru dilakukan di jalan-jalan yang ada di pabrik mobil Lamborghini di Sant Agata, Bologna, Italia.
"Jadi warga sekitar sudah sangat maklum jika melihat mobil baru dari Lamborghini. Mereka juga sangat terbiasa dengan suara knalpot mobil tersebut yang tiba-tiba menggelegar," tulis Top Gear.
Diduga Lamborghini tidak ingin membuat trek atau sirkuit khusus karena pengujian langsung di jalanan lebih mewakili kondisi sebenarnya. “Bisa jadi juga Lamborghini tidak ingin sama seperti Ferrari yang punya sirkuit khusus," terang Top Gear.
Meskipun tidak memiliki sirkuit atau trek khusus untuk menguji mobil baru, Lamborghini justru dikenal sebagai salah satu pabrikan mobil dengan tingkat kepuasan purna jual tinggi. Bahkan JD Power sejak 2004 selalu memberikan penghargaan terhadap Lamborghini untuk sales satisfaction, hanya pada tahun 2022 penghargaan tersebut lepas.
Padahal setiap pabrikan mobil dunia sudah lazim memiliki fasilitas riset dan pengembangan berupa sirkuit atau trek khusus untuk menguji mobil-mobil baru. Misalnya, pabrikan mobil Jepang dan produsen mobil sport kelas dunia seperti Ferrari punya sirkuit atau trek khusus.
Fakta ini terungkap dalam laporan yang dibuat oleh Top Gear, Selasa (26/9/2023). Laporan tersebut membeberkan proses produksi mobil Lamborghini terbaru yaitu Lamborghini Revuelto.
Disebutkan Lamborghini memang tidak punya sirkuit atau trek khusus untuk pengujian mobil baru. Jadi begitu selesai dibuat, Lamborghini langsung membawa mobil tersebut jalan.
Pengujian justru dilakukan di jalan-jalan yang ada di pabrik mobil Lamborghini di Sant Agata, Bologna, Italia.
"Jadi warga sekitar sudah sangat maklum jika melihat mobil baru dari Lamborghini. Mereka juga sangat terbiasa dengan suara knalpot mobil tersebut yang tiba-tiba menggelegar," tulis Top Gear.
Diduga Lamborghini tidak ingin membuat trek atau sirkuit khusus karena pengujian langsung di jalanan lebih mewakili kondisi sebenarnya. “Bisa jadi juga Lamborghini tidak ingin sama seperti Ferrari yang punya sirkuit khusus," terang Top Gear.
Meskipun tidak memiliki sirkuit atau trek khusus untuk menguji mobil baru, Lamborghini justru dikenal sebagai salah satu pabrikan mobil dengan tingkat kepuasan purna jual tinggi. Bahkan JD Power sejak 2004 selalu memberikan penghargaan terhadap Lamborghini untuk sales satisfaction, hanya pada tahun 2022 penghargaan tersebut lepas.
(wib)
tulis komentar anda