Amazon Bantu Pembangunan Pengelolaan Data Cloud Milik Toyota
Rabu, 19 Agustus 2020 - 09:02 WIB
JAKARTA - Raksasa e-commerce Amerika Serikat, Amazon, berencana membantu Toyota Motor Corp membangun platform untuk mengelola dan memonetisasi data.
Layanan yang dimaksud antara lain berbagi kendaraan (ride and car sharing), dan juga pemberitahuan asuransi serta pemeliharaan unit.
Kesepakatan kolaborasi ini merupakan bagian dari perluasan kerja sama Amazon Web Service dan Toyota, dan juga bagian dari ekspansi Amazon ke dalam bisnis transportasi.
Di sisi lain, pada Juli lalu, AWS mengumumkan telah memperluas kemitraannya dengan Volkswagen AG, juga untuk membantu mengembangkan perangkat lunak berbasis cloud dan portal data.
AWS juga telah menjalin kerja sama dengan perusahaan lain, seperti Aptiv, Panasonic, dan Nvidia. Selain itu juga bersama Uber dan Avis, serta start up truk otonom, Embark dan TuSimple.
Layanan yang dimaksud antara lain berbagi kendaraan (ride and car sharing), dan juga pemberitahuan asuransi serta pemeliharaan unit.
Kesepakatan kolaborasi ini merupakan bagian dari perluasan kerja sama Amazon Web Service dan Toyota, dan juga bagian dari ekspansi Amazon ke dalam bisnis transportasi.
Di sisi lain, pada Juli lalu, AWS mengumumkan telah memperluas kemitraannya dengan Volkswagen AG, juga untuk membantu mengembangkan perangkat lunak berbasis cloud dan portal data.
AWS juga telah menjalin kerja sama dengan perusahaan lain, seperti Aptiv, Panasonic, dan Nvidia. Selain itu juga bersama Uber dan Avis, serta start up truk otonom, Embark dan TuSimple.
(wbs)
tulis komentar anda