Peugeot 3008 Facelist Dipastikan Mengaspal Awal Bulan Depan
Rabu, 26 Agustus 2020 - 10:52 WIB
PARIS - Peugeot dipastikan akan meluncurkan model facelist Peugeot 3008 pada 1 September 2020. Peluncuran rencananya akan dilakukan secara virtual.(Baca juga: Logam Mulia, Perhiasan, dan Lemak Hewan Bikin Neraca Dagang Luber )
Mengutip dari Carscoops, berdasarkan bocoran di forum Peugeot, pabrikan mobil asal Prancis itu menyematkan sejumlah pembaruan pada model 3008.(Baca juga: 9 Hakim dan Pegawai Reaktif COVID-19, PN Jakpus Lockdown
Di antaranya adalah perubahan pada facia depan. Tampilannya pun dikatakan akan mirip seperti model 208 dan 508, terutama pada desain daytime running light.
Dengan begitu, tampilan 3008 dipastikan lebih dinamis dan sporty dibandingkan mobil-mobil keluaran baru yang ada saat ini.
Dari sisi interior, kemungkinan diberikan sedikit perubahan. Sepertinya bagian kokpit depan hanya diubah pada sistem hiburan, dengan layar yang lebih lebar dibandingkan sebelumnya.
Dari bagian mesin, sepertinya tidak akan mengalami ubahan. Ada empat pilihan varian pada 3008, yakni dengan mesin bensin dan diesel, serta hybrid dan plug-in hybrid.
Peugeot 3008 merupakan crossover terlaris ketiga di segmennya di Eropa, setelah Nissan Qashqai dan Volkswagen Tigua sepanjang semester I 2020.
Mengutip dari Carscoops, berdasarkan bocoran di forum Peugeot, pabrikan mobil asal Prancis itu menyematkan sejumlah pembaruan pada model 3008.(Baca juga: 9 Hakim dan Pegawai Reaktif COVID-19, PN Jakpus Lockdown
Di antaranya adalah perubahan pada facia depan. Tampilannya pun dikatakan akan mirip seperti model 208 dan 508, terutama pada desain daytime running light.
Dengan begitu, tampilan 3008 dipastikan lebih dinamis dan sporty dibandingkan mobil-mobil keluaran baru yang ada saat ini.
Dari sisi interior, kemungkinan diberikan sedikit perubahan. Sepertinya bagian kokpit depan hanya diubah pada sistem hiburan, dengan layar yang lebih lebar dibandingkan sebelumnya.
Dari bagian mesin, sepertinya tidak akan mengalami ubahan. Ada empat pilihan varian pada 3008, yakni dengan mesin bensin dan diesel, serta hybrid dan plug-in hybrid.
Peugeot 3008 merupakan crossover terlaris ketiga di segmennya di Eropa, setelah Nissan Qashqai dan Volkswagen Tigua sepanjang semester I 2020.
(wbs)
tulis komentar anda