Siapa Mau Beli Mercy G-Class Versi Lite dengan Harga Rp1,4 Miliar?

Selasa, 29 Oktober 2024 - 08:44 WIB
BAIC BJ80 menjadi alternatif bagi mereka yang menginginkan Mercedes-Benz G-Class dengan harga jauh lebih terjangkau. Foto: BAIC Indonesia
JAKARTA - BAIC Indonesia tidak malu mengakui bahwa mobil terbaru BJ80 sangat mirip dengan Mercedes-Benz G-Class, simbol mobil kekar dan sangat premium yang harganya bisa diatas Rp6,5 miliar itu.

Dengan perkiraan harga sekitar Rp1,3 miliar-Rp1,4 miliar, BAIC BJ80 memberikan alternatif lebih terjangkau untuk memiliki mobil yang “mirip” dengan Mercedes-Benz G-Class.

Dhani Yahya, COO PT Jio Distribusi Indonesia menyebut bahwa tidak ada hak cipta yang dilanggar. Sebab, BAIC Group Tiongkok saat ini memegang 9,98% saham Mercedes-Benz Group AG sekaligus membuat perusahaan tersebut menjadi pemegang saham individu terbesar.





Meski demikian, saat ini BJ80 masih dalam tahap perkenalan untuk melihat respons pasar Indonesia. Jadi belum menerima pre-order atau pemesanan. “Takutnya nanti konsumen menunggu terlalu lama,” ungkap Dhany.

Ia menyebut bahwa BAIC BJ80 memang rencananya akan dibawa ke Indonesia dengan model setir kanan pada 2025 mendatang. Tapi, waktunya belum pasti.



“Kalau dijual di sini (Indonesia), kemungkinan harganya sekitar Rp1,3-1,4 miliar. Untuk itu, perkenalan produk ini menjadi studi pasar terhadap produk ini. Jadi nanti yang akan dipasarkan itu setir kanan," kata Dhani di BAIC Headquarter Alam Sutera, Tangerang, Senin (28/10/2024).

Seperti kembarannya, BJ80 hadir dengan desain boxy yang tak lekang oleh waktu. Mobil ini didesain untuk menaklukkan berbagai medan dengan kemampuan sudut masuk 39 derajat, sudut tanjakan 25 derajat dan sudur keluar 33 derajat.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More