Adu Kuat-kuatan Dana Pabrikan Otomotif di Pasar Mobil Listrik

Selasa, 30 November 2021 - 14:00 WIB
2. Volkswagen (Rp1.204 triliun)



Uang yang dibakar Volkswagen untuk mobil listrik dan pembangunan pusat-pusat riset memang tidak main-main yakni mencapai 73 miliar Euro atau sekitar USD86 miliar atau setara Rp 1.204 triliun. Selama lima tahun ke depan karena berusaha untuk mempertahankan gelarnya sebagai produsen mobil terbesar termasuk di pasar mobil listrik. Mereka juga bertekad harus segera mengalahkan Tesla.

3. General Motors (Rp378,2 triliun)



Hingga tahun 2025, General Motors berencana membuat 30 mobil listrik baru. Mereka tidak main-main dengan rencana itu karena Chief Executive Officer (CEO) General Motors, Mary Barra mengatakan akan menyiapkan dana yang sangat besar untuk ambisi itu yakni sekitar USD27 milyar atau setara Rp378,2 triliun.

Mary Barra mengatakan nantinya mobil-mobil listrik buatan General Motors akan mengisi segmen mobil listrik dengan harga USD30.000 (Rp420,2 juta) hingga USD100.000 (Rp1,4 miliar). "Kami menginginkan semua orang bisa merasakan mobil listrik," ujar Mary Barra.

4. Honda Motor Co (Rp376,2 triliun)



Honda mengeluarkan dana yang sangat besar untuk pembuatan mobil listrik yakni mencapai 3 triliun Yen atau setara Rp376,2 triliun. Honda tidak seratus persen membuat mobil listrik murni atau Battery Electric Vehicle (BEV). Dana itu juga akan digunakan untuk membuat mobil hijau lainnya seperti hybrid dan fuel cell.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More