Mengenal Fitur-Fitur Honda SENSING lewat Driving Simulator

Senin, 15 Agustus 2022 - 08:35 WIB
Visi global Honda adalah Safety for Everyone. Maksudnya, mereka terus mengembangkan teknologi agar masyarakat bebas dari kecelakaan yang disebut Zero Collision Society.

Caranya, dengan menghadirkan Intelligent-Driver Assistive Technology yang mampu menghubungkan pengguna jalan (kendaraan serta pengemudi) serta lingkungan disekitar melalui sistem telekomunikasi yang terintegrasi satu sama lain guna mencegah potensi serta resiko kecelakaan.

Nah, Honda SENSING dikembangkan sebagai salah satu fitur pada mobil Honda yang bertujuan untuk mewujudkan visi tersebut.

Mengenalkan Fitur-Fitur Honda SENSING



Honda SENSING merupakan salah satu fitur keamanan kendaraan terbaik di Indonesia, yang nantinya akan terus dibenamkan di berbagai kendaraan dengan harga yang semakin terjangkau. Berikut adalah beberapa fitur Honda SENSING:

1. Road Departure Mitigation (RDM)

Kamera akan mendeteksi mobil keluar dari marka jalan tanpa menyalakan lampu sein. Apabila mobil tetap keluar jalur setelah mendapat peringatan audio-visual, maka sistem RDM akan mengatur arah setir dan melakukan pengereman secara otomatis agar mobil kembali ke jalur semula.

2. Auto High-Beam Headlights (AHB)

Saat pengemudi berada diatas kecepatan 40km/jam dengan posisi tuas lampu diputar dari low beam ke posisi AUTO, sistem ini secara intuitif akan berganti antara lampu besar dan lampu normal tergantung pada situasi jalan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More