Rayton Indonesia Pasarkan Lampu Otomotif LED Sesuai Kantong Konsumen
Jum'at, 09 Desember 2022 - 21:29 WIB
Baca Juga
Selain itu, menurutnya, konsumen tidak perlu khawatir terhadap garansi. Tommy mengatakan bahwa garansi yang diberikan dari distributor RTD by Rayton terhadap konsumen adalah 1 – 2 tahun, dimulai dari pertama kali lampu RTD di pasang ke kendaraan.
“Jadi, konsumen tidak perlu khawatir terhadap garansi, garansi resmi dari Rayton Indonesia melalui distributor kami, dan garansinya dimulai sejak pemasangan awal. Garansi produk saja, tapi tidak untuk garansi error dalam pemasangan, seperti ada modifikasi penambahan tambah sulam kabel di luar ketentuan SOP pemasangan dalam buku petunjuk,” urai Tommy.
Selain itu, perlu diketahui saat ini Rayton Indonesia telah memiliki 10 distributor ataupun dealer resmi untuk penjualan di seluruh Sumatera, Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur. “Rencananya kami akan menambah jumlah jaringan distributor di Kalimantan area, Bali Nusa, Sulawesi dan Papua ke depannya,” bilang Tommy menambahkan.
Hal tersebut sekaligus membuktikan keseriusan RTD by Rayton dalam memberikan lampu otomotif LED berkualitas untuk seluruh konsumen Indonesia. “Dengan menambah distributor, diharapkan produk RTD by Rayton dapat merambah ke seluruh Indonesia, dan dapat dirasakan oleh seluruh konsumen di Indonesia,” tutup Tommy.
Lihat Juga: Tren Lab-Growns Diamond Mulai Diminati, Valencia Tanoesoedibjo: Karena Harganya Sangat Terjangkau
(wsb)
tulis komentar anda