Elon Musk Ngaku Tidak Pernah Mau Bikin Motor Listrik, Ini Alasannya

Minggu, 26 Maret 2023 - 14:00 WIB
loading...
Elon Musk Ngaku Tidak...
Elon Musk yakin motor tidak akan pernah bisa aman untuk dikendarai. Jadinya dia tidak pernah terpikir bikin motor listrik. Olahfoto/SINDONEWScom-Wahyu Sibarani.
A A A
JAKARTA - CEO Tesla Elon Musk ngaku tidak pernah mau bikin motor listrik meski sudah bisa bikin mobil listrik buatannya laris. Pernyataan tersebut keluar menanggapi unggahan video akun Twitter Teslaconomics baru-baru ini.

Video yang diunggah Teslaconomics memperlihatkan peristiwa saat pembalap MotoGP Marc Marquez terjatuh dari motor. "Ini mengapa Tesla tidak akan pernah membuat motor listrik," tulis Teslaconomics.

Padahal seharusnya cukup mudah buat Elon Musk membuat motor listrik mengingat mereka sudah sangat canggih membuat mobil listrik. Dari segi produksi membuat mobil listrik jauh lebih kompleks ketimbang membuat motor listrik.



Elon Musk Ngaku Tidak Pernah Mau Bikin Motor Listrik, Ini Alasannya


Hanya saja Tesla justru tidak pernah tertarik membuat motor listrik. Harusnya jika sangat mudah tentu Tesla tidak akan terdengar enggan membuat motor listrik.

Unggahan Teslaconomics itu langsung disambar Elon Musk. Dia mengatakan yang membuat Tesla tidak pernah mau karena alasan keamanan dari motor itu sendiri.



"Sama sekali tidak mungkin membuat motor jadi aman," tulis Elon Musk.

Motor menurutnya sama sekali berbeda dengan mobil. Motor tidak memiliki pelindung dan membuat pengendaranya secara langsung berpotensi besar mengalami kecelakaan.

Apalagi motor listrik memiliki karakteristik yang sangat berbeda dengan motor konvensional. Torsi instan yang sangat besar di putaran awal justru akan berbahaya buat pengendara yang belum akrab dengan motor listrik.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2377 seconds (0.1#10.140)