Dijual Rp198 Juta, Ini Alasan Vespa Elettrica Tidak Dibekali Standar Samping

Jum'at, 25 Agustus 2023 - 11:37 WIB
loading...
Dijual Rp198 Juta, Ini...
Vespa Elettrica dipasarkan tanpa standar samping karena alasan khusus. Foto: PID
A A A
JAKARTA - Motor Listrik Vespa Elettrica resmi dijual oleh PT Piaggio Indonesia (PID) dengan harga Rp198 juta one the road (OTR) Jakarta. Tapi dengan harga yang melampaui mobil LCGC itu, skuter matik ini tak dilengkapi standar samping.

Vespa Eletrrica dijual secara perdana di Asia Pasifik, tepat di Indonesia dengan diimpor secara utuh dari Italia. Hal tersebut membuat skutik listrik ini memiliki produk yang sama persis dengan yang dijual di Negeri Pizza itu, termasuk tidak adanya standar samping.

Ternyata, ada alasan tersendiri mengenai tidak adanya standar samping pada Vespa Elettrica yang dijual di Indonesia. PR and Communications Manager PT Piaggio Indonesia Ayu Hapsari mengatakan, ini ternyata untuk keselamatan.

“Alasan khususnya pertama karena ini build up, di Italia juga tidak ada. Mungkin mereka pikirkan juga faktor safety-nya karena motor ini terlalu senyap, tidak tahu mesinnya nyala atau tidak, takutnya saat distandar samping (tiba-tiba digas) motor bisa lari,” kata Ayu saat ditemui di Jakarta Selatan, Kamis (24/8).

Hilangnya standar samping pada Vespa Elettrica mengingatkan kita pada Vespa klasik yang juga tidak dilengkapi dengan komponen tersebut. Tetapi bagi pengendara di era modern, perangkat satu ini sangat dibutuhkan, terutama bagi wanita karena butuh teknik khusus.

Dijual Rp198 Juta, Ini Alasan Vespa Elettrica Tidak Dibekali Standar Samping

Namun, Vespa Eletrrica memiliki bobot yang lebih ringan dibandingkan dengan Vespa Primavera. Skutik listrik ini memiliki berat 130 kg lengkap dengan baterai, sedangkan bobot kotor Primavera 147 kg.

Skuter listrik ini dibekali oleh baterai lithium-ion jenis LiFePo4 berkapasitas 4,2 kWh dengan jarak tempuh maksimal 100 kilometer. Butuh waktu 4 jam untuk mengisi daya baterai sampai penuh dengan tekanan 220 V.

Baterainya memberi efisiensi sangat baik, yaitu hingga 1.000 siklus pengisian penuh. Bahkan, baterai masih mempertahankan 80 persen kapasitasnya dan tetap dapat digunakan dengan sempurna.

Vespa Elettrica menggunakan motor listrik sebesar 2 kW yang dapat menghasilkan tenaga 4 kW (5,4 hp) dan torsi puncak 200 Nm. Skuter ini juga terbagi dalam dua pilihan, yakni Standard dan RED.

Untuk kecepatannya juga dibagi lagi menjadi dua. Untuk Standard dapat melaju dengan kecepatan maksimal 45 km/jam dan 70 km/jam. Sedangkan varian RED hadir dengan tiga pilihan kecepatan, yaitu 25 km/jam, 45 km/jam, dan 70 km/jam.

Dijual Rp198 Juta, Ini Alasan Vespa Elettrica Tidak Dibekali Standar Samping

Terdapat juga fitur Kinetic Energy Recovery System (KERS) yang membantu efisiensi pengisian daya. Fitur ini juga memungkinkan mengisi ulang baterai selama fase perlambatan kecepatan saat berkendara.



Untuk mengisi daya secara optimal, pengguna cukup menarik kabel dari kompartemen di bawah jok, di mana biasanya terletak tutup bahan bakar, dan menyambungkannya ke stop kontak langsung.

Agar kenyamanan lebih lagi bagi pengguna, baterai Vespa Elettrica telah memenuhi sertifikasi IP65, menjadikannya tahan terhadap debu dan air tekanan rendah. PT Piaggio Indonesia juga memberikan garansi bateraiselama3tahun.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sejarah Vespa Sprint...
Sejarah Vespa Sprint Skuter Italia Paling Diburu di Indonesia
Buku Panduan Servis...
Buku Panduan Servis Vespa Berdasarkan Kilometer
Vespa Kembali Naik Daun,...
Vespa Kembali Naik Daun, Piaggio Berniat Buka 62 Dieler Baru
Vespa 946 Snake Mejeng...
Vespa 946 Snake Mejeng di Pop-up Store Pacific Place
Scomadi Bawa Nostalgia...
Scomadi Bawa Nostalgia ke IIMS 2025 dengan 4 Skuter Klasik
Lebih Murah Rp10 Juta...
Lebih Murah Rp10 Juta dari Vespa Sprint, Royal Alloy Hadirkan GT2 Series
Vespa 946 Snake: Ular...
Vespa 946 Snake: Ular Kutub Edisi Terbatas nan Elegan, hanya Diproduksi 888 Unit
Vespa 946 Snake Diluncurkan...
Vespa 946 Snake Diluncurkan Bernuansa Es dan Tahun Ular
Liburan Tenang, Motor...
Liburan Tenang, Motor Senang: Panduan Lengkap Merawat Kuda Besi Saat Ditinggal Libur Nataru
Rekomendasi
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan...
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan dari Ketentuan SPMB 2025
PSM Makassar Siap Hadapi...
PSM Makassar Siap Hadapi Cong An Hanoi FC di Semifinal ASEAN Club Championship 2025
Didit Kunjungi Megawati...
Didit Kunjungi Megawati saat Lebaran, Dasco: Sampaikan Pesan dan Salam Prabowo
Puan Ungkap Pesan Megawati...
Puan Ungkap Pesan Megawati untuk Prabowo lewat Didit saat Halalbihalal
SPMB 2025 Dibuka Mei,...
SPMB 2025 Dibuka Mei, Ini Jadwal Resmi Pengganti PPDB dari Kemendikdasmen
Mengenal 7 Masjid Tua...
Mengenal 7 Masjid Tua di Jakarta, Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Berita Terkini
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
3 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
7 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
8 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
1 hari yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
1 hari yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
1 hari yang lalu
Infografis
Ini Alasan Harvey Moeis...
Ini Alasan Harvey Moeis dan Sandra Dewi Masuk Daftar Penerima Bantuan BPJS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved