Dikepung Kemacetan Pulau Dewata, Konsumsi BBM All New Honda CR-V RS e:HEV Tembus 1:22 Km/Liter

Senin, 16 Oktober 2023 - 22:00 WIB
loading...
Dikepung Kemacetan Pulau...
Perjalanan All New Honda CR-V RS e:HEV melalui berbagai kondisi jalan dari jalan perkotaan hingga jalan sub-urban tanjakkan dan turunan. Foto: HPM
A A A
BALI - Banyak yang bertanya-tanya, seberapa irit mobil hybrid ketika digunakan di rute dalam kota. Nah, hal tersebut langsung dicoba SINDONews dalam acara test drive All New Honda RS e:HEV di Pulau Bali pada tanggal 16 – 18 Oktober 2023.

Di acara yang mengusung tema Experience Visionary Lifestyle and Leisure Travel tersebut, PT Honda Prospect Motor mengajak para rekan-rekan media untuk merasakan performa berkendara, efisiensi bahan bakar serta berbagai fitur canggih All New Honda RS e:HEV.

All New Honda CR-V generasi keenam hadir sebagai SUV premium Honda. Sebagai model premium, SUV yang dibanderol Rp804 juta itu menawarkan desain eksterior sporty dan interior mewah, kenyamanan berkendara, sistem keselamatan Honda Sensing, juga teknologi konektivitas Honda Connect.

Tapi, tentu saja yang bikin penasaran adalah mesin bensin berkapasitas 2.0-liter direct-injected 4-Cylinder Atkinson cycle DOHC dipadu dengan Electric Continuously Variable Transmission (E-CVT) dan baterai lithium-ion dengan kapasitas 1,06 kWh.

Banyak yang bertanya-tanya, seberapa irit mesin hybrid tersebut? Nah, SINDONews melakukan free driving menuju Tlaga Singha, Gianyar dari Canna Beach Club dengan rute yang dapat dipilih secara independen.

Perjalanan tersebut menempuh jarak sejauh kurang lebih 38 kilometer dengan kondisi jalan yang normal. Dalam kondisi jalan perkotaan ini penggerak mobil didominasi oleh motor listrik yang menghasilkan rendah emisi sekaligus efisiensi bahan bakar.

Dalam kecepatan rendah dibawah 60 km/jam, motor listrik yang lebih banyak bekerja. Ini yang membuat konsumsi bensin menjadi sangat hemat. Tidak ada trik khusus untuk berkendara hemat di mobil hybrid. Sama saja, yakni menjaga putaran mesin tetap rendah.

Ketika melewati jalan bebas hambatan di Tol Bali Mandara, sistem akan berganti secara independen ke engine drive disaat berkendara di kecepatan tinggi.

Dikepung Kemacetan Pulau Dewata, Konsumsi BBM All New Honda CR-V RS e:HEV Tembus 1:22 Km/Liter

Untuk membantu memonitor kecepatan saat mengemudi, pengguna dapat mengaktifkan fitur Speed Alert yang akan memberi notifikasi kepada smartphone pengguna saat kendaraan melewati batas kecepatan yang telah ditentukan oleh pengguna.

Selanjutnya, perjalanan dilanjutkan menuju Bali Hai Cruise yang berada di daerah Tanjung Benoa. Perjalanan dari Gianyar menuju Tanjung Benoa memiliki jarak kurang lebih sejauh 23 kilometer dimana perjalanan ini melewati jalan utama di daerah timur Bali.

Hanya saja, tantangannya adalah jalanan Pulau Bali yang terbilang cukup macet. Bahkan, beberapa kali SINDONews harus melewati gang-gang kecil untuk menghindari kemacetan.

Ini yang membuat konsumsi BBM jadi tidak bisa sangat irit. Tapi, memang disinilah mesin hybrid benar-benar diuji. Yakni, untuk menempuh rute nyata, termasuk membelah kemacetan yang cukup parah.

Lalu, kami melanjutkan perjalanan ke Hotel Renaissance di daerah Nusa Dua untuk beristirahat. Perjalanan hari ini memiliki total jarak kurang lebih sejauh 60 kilometer.

Dikepung Kemacetan Pulau Dewata, Konsumsi BBM All New Honda CR-V RS e:HEV Tembus 1:22 Km/Liter

SINDONews sendiri mencatat angka 1:19,8 km per liter dengan jarak tempuh 61 kilometer. Adapun catatan konsumsi BBM terbaik adalah 1:22,6 km per liter dengan jarak tempuh 62 kilometer.

Baca Juga: All New Honda CR-V 2023 Sudah Dipesan 2.261 Unit, 72 Persen Pilih Tipe Hybrid, Konsumsi BBM Tembus 25,6 Km/liter

Kesimpulannya, dengan rute yang dihadapkan pada banyak kemacetan, maka catatan 19,8 km/liter terbilang luar biasa untuk mobil SUV dengan bodi yang cukup bongsor seperti All New Honda CR-V RS e:HEV.

BBM yang super irit ini pula mungkin bakal jadi salah satu alasan mengapa konsumen beralih ke hybrid. Konsumen tetap mendapatkan tenaga atau performa besar lewat tenaga maksimum 207 PS dan torsi 335 Nm, tapi konsumsi BBM-nya sangat irit. Dua hal yang seharusnya bertolakbelakang.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
XC60 Kembali Jadi Mobil...
XC60 Kembali Jadi Mobil PHEV untuk Jarak Jauh Volvo
Ferrari 296 Speciale,...
Ferrari 296 Speciale, Supercar Hybrid Tercepat Bermesin V6
Honda HR-V Masih Merajai...
Honda HR-V Masih Merajai SUV Kompak, Segini Bocoran Harga Varian Hybridnya!
Menjajal MG ZS HEV,...
Menjajal MG ZS HEV, Menggabungkan Kenyamanan Berkendara dan Keiritan Bahan Bakar
Hyundai Luncurkan Powertrain...
Hyundai Luncurkan Powertrain Hibrida Berkinerja Tinggi
BYD Luncurkan SUV Plug-In...
BYD Luncurkan SUV Plug-In Hybrid Denza N9 di China
Daftar Mobil Hybrid...
Daftar Mobil Hybrid yang Bakal Kecipratan Insentif Diskon Pajak 3% Mulai 2025
Serat Lengket Kuat seperti...
Serat Lengket Kuat seperti Senjata Spider Man Diperkenalkan
Kemenperin Kaji Insentif...
Kemenperin Kaji Insentif Tambahan Mobil Hybrid Berbasis Emisi
Rekomendasi
Ini Peran Israel dalam...
Ini Peran Israel dalam Memperkeruh Perang India dan Pakistan
Ivan Gunawan Laporkan...
Ivan Gunawan Laporkan Ayu Ting Ting ke Dedi Mulyadi Gegara Kecanduan Drakor: Masukin Barak
Petualangan Seru Mamah...
Petualangan Seru Mamah Nada Cari Sayur Liar dan Masak Kerang Ranga Bareng Anak-anak!
Berita Terkini
Investasi Raksasa Korea...
Investasi Raksasa Korea Batal, Hyundai dan LG Tegaskan Komitmen: Baterai Mobil Listrik Made in Indonesia Tetap Menyala!
Jangan Panik Dulu! Hyundai...
Jangan Panik Dulu! Hyundai Bongkar Anatomi Baterai Mobil Listrik yang Bisa Jadi Api dalam Sekam!
Misteri di Balik Rapor...
Misteri di Balik Rapor Merah Honda di April 2025! Ternyata Puasa Distribusi Jelang Rilis Mobil Baru!
Batuk Asap, BYD Indonesia...
Batuk Asap, BYD Indonesia Pastikan Tidak Ada Api dan Lakukan Investigasi Menyeluruh
Sedan Listrik Seal Batuk...
Sedan Listrik Seal Batuk Asap saat Parkir di Garasi, Begini Penjelasan BYD Indonesia
Awas! Kaki-Kaki Mobilmu...
Awas! Kaki-Kaki Mobilmu Bisa Jadi Bom Waktu! 10 Tanda Maut Ban Wajib Diganti!
Infografis
Dibekali Honda Sensing,...
Dibekali Honda Sensing, New Honda CR-V Rilis di Malaysia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved