Tesla Cuma Bikin 10 Unit Cybertruck di Pengiriman Perdana, Ada yang Sampai Indonesia?

Kamis, 23 November 2023 - 07:39 WIB
loading...
Tesla Cuma Bikin 10...
Tesla Cybertruck warna matte black yang siap dikirim ke konsumen. Tesla mengalami masalah untuk memproduksi Cybertruck yang ternyata butuh waktu lama. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Tesla ternyata hanya bisa produksi 10 unit Tesla Cybertruck untuk pengiriman perdana minggu depan ke konsumen. Kok bisa?

Penggemar Tesla sepertinya bakal kecewa berat dengan acara spesial yang akan digelar pada 30 November 2023 mendatang. Rencananya, di hari itu CEO Tesla akan memimpin prosesi pengiriman perdana mobil pikap listrik Tesla Cybertruck.

Masalahnya diungkap Business Insider, Kamis (23/10) ini Tesla cuma bisa buat 10 unit Tesla Cybertruck yang bisa langsung dikirim ke konsumen. Kondisi itu tentu mengejutkan. Sebab, jumlah pemesanan mobil pikap listrik buatan Tesla itu justru mencapai jutaan unit.

"Kami akan mengirim sepuluh unit pertama," ucap Javier Verdura, Global Director Product Design Tesla.

Sayangnya Javier Verdura tidak menjelaskan lebih lanjut mengapa pabrik Tesla di Texas, Amerika Serikat, hanya bisa menyediakan 10 unit Tesla Cybertruck untuk acara tersebut.

Sementara situs Notebookcheck justru mengkhawatirkan jumlah yang bisa dibuat oleh Tesla. Mereka menduga 10 unit Tesla Cybertruck itu justru menunjukkan bahwa Tesla kesulitan membuat mobil pikap listrik itu dalam skala besar.

Mereka mengatakan pada laporan di Agustus 2022, pabrik Tesla di Texas mengklaim bisa membuat 10 unit Tesla Cybertruck per hari. Artinya hingga kini sudah ada 600 unit Tesla Cybertruck yang tersedia.

“Jumlah 10 unit yang akan dikirim ini justru tidak baik buat jutaan orang yang telah memesan," sebut mereka. Alokasi pengiriman juga belum diterangkan oleh Tesla. Mereka tidak memberikan informasi yang jelas siapa saja yang akan menerima langsung Tesla Cybertruck.

Yang pasti jumlah pemesan yang terbanyak memang datang dari wilayah Amerika Serikat. Pasalnya Tesla memang sejak 2022 sudah menutup pemesanan Tesla Cybetruck yang datang dari luar wilayah Amerika Serikat.

Sebelumnya, Rudy Salim CEO Prestige Motorcars pernah mengatakan bahwa setidaknya ada 20 orang dari Indonesia yang berminat dengan Tesla Cybertruck.



Beberapa nama di antaranya adalah Ketua MPR Bambang Soesatyo dan anggota DPR Ahmad Sahroni. "Pemesan sudah sangat banyak, pemesan pertama ada Ketua IMI (Ikatan Motor Indonesia) Bapak Bambang Soesatyo (Bamsoet), kedua ada Sekjen IMI, Bapak Ahmad Sahroni. Sisanya udah ada antrean lain," ujarRudySalim.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2358 seconds (0.1#10.140)