Waspada Mesin Mobil Overheat saat Macet Arus Mudik 2024

Minggu, 31 Maret 2024 - 21:20 WIB
loading...
A A A
7. Thermostat Rusak

Sensor suhu atau thermostat yang rusak juga dapat menyebabkan mesin mobil overheat. Kerusakan pada komponen ini memungkinkan pengiriman sinyal suhu yang salah pada ECM/ECU, sehingga tidak dapat menyesuaikan proses yang terjadi pada mesin dan mengakibatkan overheat.

8. Penyumbatan Pada Radiator Hose

Saluran pendingin, yang terdiri dari upper hose dan lower hose, sangat penting dalam sistem pendinginan kendaraan. Namun, dari waktu ke waktu, ada kemungkinan saluran ini mengalami kerusakan.

Penyumbatan pada saluran bisa terjadi karena bocor atau kerusakan pada tutup radiator, yang menyebabkan kevakuman dan menyusutnya saluran radiator.

9. Kekurangan Air Radiator

Cairan pendingin adalah elemen penting dari sistem pendinginan, sangat mutlak untuk selalu memastikan cairan pendingin dalam jumlah yang cukup. Periksa jumlah cairan pendingin melalui radiator atau melalui tangki cadangan setiap hari atau setiap kali Anda menggunakan kendaraan.

10. Sabuk Penggerak Bermasalah

Sabuk penggerak atau driving belt juga merupakan bagian penting yang harus diperiksa. Komponen ini digunakan untuk meneruskan putaran dari poros engkol ke pompa air. Jika sabuk kendur, putaran dari pulley poros engkol tidak akan diteruskan dengan baik ke pompa air.

Ini menyebabkan sirkulasi cairan pendingin tidak lancar dan meningkatnya suhu mesin. Jangan biarkan masalah ini terjadi dan periksa sabuk penggerak secara berkala untuk menjaga kinerja mesin Anda.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2614 seconds (0.1#10.140)