Jetour Siap Hadirkan Dua Model Baru dalam Setahun ke Indonesia

Minggu, 17 November 2024 - 12:19 WIB
loading...
Jetour Siap Hadirkan...
Jetour luncurkan Dashing dan X70 Plus. FOTO/ DOK SINDOnews
A A A
JAKARTA - Produsen mobil asal China , Jetour siap meramaikan pasar otomotif China dengan meluncurkan dua model baru aetiap tahunnya. Ini dibuktikan usai resmi memasarkan Dashing dan X70 Plus yang dijual mulai Rp300 jutaan.



Sebagai informasi, Jetour bermain di segmen Sport Utility Vehicles (SUV) urban dan off-road. Brand asal Wuhu, China itu mengatakan tiap tahun bakal rilis dua model di Indonesia.

Kevin Xu Haifeng, Vice President Jetour International mengatakan langkah pertama Jetour sejauh ini baru menawarkan dua SUV keluarga, Dashing dan X70 Plus. Selanjutnya dia akan memperkenalkan keluarga T series Jetour yang lebih cocok untuk melibas medan berat.

"Hari ini kita perkenalkan dua model yang familiar SUV seri termasuk Dashing dan X70 plus. Tahun depan kita akan memperkenalkan T2 dan T1 sebagai SUV off-road," kata Kevin di Jakarta, Jumat (15/11/2024).

Seperti diketahui, mobil merek China di Indonesia makin ramai. Awalnya hanya ada Wuling dan DFSK, yang diikuti oleh Chery Group, serta Great Wall Motors yang menaungi merek Haval, Ora, dan Tank.

Kemudian, Neta menyusul bersamaan dengan Maxxus, BYD, BAIC, dan GAC AION. Kabarnya, Geely juga akan kembali meramaikan pasar otomotif dalam negeri.

Sejauh ini, Jetour memastikan hanya akan menjual mobil di segmen SUV. Produknya secara global fokus pada SUV keluarga dan off road.

"Jadi secara umum (dari rencana), dalam lima tahun ke depan, kita akan meluncurkan dua model baru tiap tahunnya di Indonesia," ujar Kevin.

Perlu diketahui SUV off road T1 merupakan T2 junior. Mobil itu lebih compact dari sang kakak, dengan bekal mesin 1.5L turbocharged segaris yang dialiri listrik. Mesin tersebut mendapat bantuan dari motor listrik dan baterai lithium iron phosphate 26,7 kWh.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Peugeot RCZ Mobil Sport...
Peugeot RCZ Mobil Sport Paling Seksi hingga Hari Ini
Daftar Terbaru Merek...
Daftar Terbaru Merek Mobil China yang Beredar di Indonesia
XPeng X9 Resmi Masuk...
XPeng X9 Resmi Masuk Pasar Indonesia
Nissan Umumkan Setop...
Nissan Umumkan Setop Produksi GT-R
Kia Luncurkan Sedan...
Kia Luncurkan Sedan Listrik EV4 yang Bisa Melesat 630 Km Sekali Cas
Jetour: Merek Baru,...
Jetour: Merek Baru, Semangat Lokal!
Xpeng Meluncur di Indonesia,...
Xpeng Meluncur di Indonesia, SUV G6 dan MPV X9 Siap Mengaspal dengan Penyesuaian Lokal
Xpeng Menggebrak Pasar...
Xpeng Menggebrak Pasar Otomotif Indonesia dengan SUV Listrik G6 dan MPV X9
Siap Dijual di China,...
Siap Dijual di China, Honda Pamer Mobil Listrik S7
Rekomendasi
Ini 3 Cuitan Kritik...
Ini 3 Cuitan Kritik Fiersa Besari Sebelum Musibah Puncak Cartenz Papua
Diguyur Hujan, Sejumlah...
Diguyur Hujan, Sejumlah Kawasan Bintaro Banjir
Pendaki asal Bandung...
Pendaki asal Bandung Meninggal di Puncak Carstensz Akibat Hipotermia, Ini Penuturan Suami
Gandeng Korsel, PHE...
Gandeng Korsel, PHE ONWJ Kembangkan Teknologi Penangkapan Karbon
Prabowo Unggah Momen...
Prabowo Unggah Momen Buka Bersama Titiek Soeharto dan Didit Hediprasetyo
Pangeran William Naik...
Pangeran William Naik Pitam, Kesalahan Fatal Staf Istana Memicu Kemarahannya
Berita Terkini
Biaya Ganti Warna Motor...
Biaya Ganti Warna Motor di STNK dan BPKB 2025
3 jam yang lalu
Ini Tanda-tanda Mobil...
Ini Tanda-tanda Mobil Diisi Bensin Tak Sesuai RON
5 jam yang lalu
Peugeot RCZ Mobil Sport...
Peugeot RCZ Mobil Sport Paling Seksi hingga Hari Ini
6 jam yang lalu
Daftar Terbaru Merek...
Daftar Terbaru Merek Mobil China yang Beredar di Indonesia
8 jam yang lalu
XPeng X9 Resmi Masuk...
XPeng X9 Resmi Masuk Pasar Indonesia
10 jam yang lalu
Nissan Umumkan Setop...
Nissan Umumkan Setop Produksi GT-R
11 jam yang lalu
Infografis
Inggris Umumkan Siap...
Inggris Umumkan Siap untuk Mengerahkan Tentara ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved