Mercy Bagong, Truk Legendaris yang Pernah Dirakit di Tanjung Priok

Minggu, 09 Februari 2025 - 23:01 WIB
loading...
Mercy Bagong, Truk Legendaris...
Mercy Bagong. FOTO/ DOK Mercy
A A A
JAKARTA - Truk merupakan salah satu kendaraan yang sangat berguna untuk mengangkut berbagai kebutuhan kehidupan manusia. Sejak zaman dahulu, perannya sangat penting untuk pertumbuhan ekonomi suatu negara.



Salah satu truk yang beredar di Indonesia sejak tahun 60-an, yang bahkan masih digunakan hingga saat ini adalah Mercedes-Benz L911 atau dikenal dengan Mercy Nonong/Bagong yang diambil berdasarkan tampilan truk tersebut.

Truk ini diibaratkan tokoh pewayangan Jawa, yaitu Bagong, yang memiliki mata besar dan digambarkan dengan dagu yang memanjang ke depan. Sedangkan Nonong diambil dari bentuk atapnya yang lebar diibaratkan dahi seseorang yang lebar.

Sebelum menguasai jalanan di Indonesia, dikutip dari kanal YouTube OHV Media, truk besutan pabrikan asal Jerman itu pertama kali diproduksi pada 1959. Ini didasarkan inisiatif Mercedes-Benz ingin merancang truk dengan daya angkut yang lebih besar.

Jauh sebelum Mercedes-Benz L Series keluar, bentuk truk Mercy memiliki moncong yang sangat panjang, sehingga tak bisa memuat angkutan lebih banyak. Jika ingin memperbesar daya angkut, mereka harus memotong moncongnya agar sesuai dengan regulasi.

Dalam regulasi Strassenverkehrs-Zulassungs-Ordnung (StVZ) diatur tentang maksimal panjang truk. Untuk panjang sebuah kendaraan bermotor di Jerman hanya diizinkan maksimal 18 meter.

Pada 1955, Mercedes-Benz mengeluarkan truk tanpa moncong seperti yang digunakan kebanyakan truk saat ini. Ini berhasil memperbesar daya angkut, tapi kabin menjadi lebih sempit dan sangat dalam melakukan perawatan mesin.

Pasalnya, untuk memperbaiki mesin harus membuka jok terlebih dahulu karena kabinnya paten tidak bisa dibuka seperti trus di era modern. Ini membuat para insinyur Mercedes-Benz kembali berpikir unruk membuat truk yang lebih efisien.

Akhirnya, pada 1958 muncul L Series untuk heavy duty, dan 1959 untuk medium duty dengan memiliki moncok yang tidak terlalu panjang. Itu juga membuat trus tersebut memiliki julukan Kurzhauber yang berarti ‘truk bermoncong pendek’.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Isuzu Siapkan Truk Klasik...
Isuzu Siapkan Truk Klasik Keren yang Belum Pernah Anda Lihat
Truk Tua Kembali Perkasa!...
Truk Tua Kembali Perkasa! Daimler Rilis Suku Cadang untuk Truk Mercedes-Benz Seri Lama
Mercedes-Benz Umumkan...
Mercedes-Benz Umumkan Akan Hadirkan G-Wagen Versi Kecil
Alasan PO Bus Luthansa...
Alasan PO Bus Luthansa Gunakan Mercedes-Benz OF 1623 dengan Mesin di Depan
Mercedes Benz Tegaskan...
Mercedes Benz Tegaskan Mesin Diesel Masih Relevan Diproduksi, Asal ...
Mercedes Kembangkan...
Mercedes Kembangkan Rem Khusus untuk Motor dan Mobil Listrik
Pengemudi Truk Indonesia...
Pengemudi Truk Indonesia Juara Ajang Global UD Extra Mile Challenge 2024 di Jepang
Ini Kata Mercedes-Benz...
Ini Kata Mercedes-Benz Soal Imbauan Prabowo Pejabat Harus Pakai Mobil Buatan Dalam Negeri
Mercedes-Benz S450 President...
Mercedes-Benz S450 President Edition: Mobil Para Petinggi Negara, Kini Bisa Anda Beli!
Rekomendasi
Presiden Prabowo Bertemu...
Presiden Prabowo Bertemu Emir Qatar Hari Ini
5 Makanan Indonesia...
5 Makanan Indonesia Masuk Daftar Jajanan Kaki Lima Terbaik di Dunia, Siomay Juaranya
Tangan Seorang Bocah...
Tangan Seorang Bocah di Jombang Luka Parah Akibat Ledakan Petasan
Tersendat Libur Panjang,...
Tersendat Libur Panjang, 13 Juta Wajib Pajak Laporkan SPT Tahunan
Wajib Tahu! Kenali BPHTB...
Wajib Tahu! Kenali BPHTB saat Jual Beli Properti di Jakarta
Azealia Banks Sebut...
Azealia Banks Sebut Indonesia Tempat Sampah Dunia dan Tercemar seperti India
Berita Terkini
Mobil Klasik Dibebaskan...
Mobil Klasik Dibebaskan dari Tarif Impor 25% AS, Tapi Ada Syaratnya
12 menit yang lalu
Kia Kembangkan Mesin...
Kia Kembangkan Mesin Turbo 4 Silinder
2 jam yang lalu
BMW R 1300 R Diluncurkan,...
BMW R 1300 R Diluncurkan, Begini Tampang dan Tenaganya
4 jam yang lalu
Mudik Lebaran dengan...
Mudik Lebaran dengan Kendaraan Listrik Melonjak 460%, Masyarakat Tak Gentar Jarak Jauh!
15 jam yang lalu
Pasar SUV Ladder Frame...
Pasar SUV Ladder Frame Memanas, Ini Spesifikasi, Harga, dan Fitur Next-Gen Ford Everest Sport 2025
16 jam yang lalu
Pajero dan Fortuner...
Pajero dan Fortuner Minggir Dulu, Ford Everest Sport Pede Mengaspal dengan Harga Rp800 Juta!
16 jam yang lalu
Infografis
Daftar Jenderal Israel...
Daftar Jenderal Israel yang Tewas sejak Perang Meletus
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved