Suzuki XL7 x Signal Kustom Tawarkan Teknologi Smart e-Mirror
loading...
A
A
A
JAKARTA - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menghadirkan tiga produk istimewa di ajang Indonesian Modification Expo (IMX) 2020hari ini yakni Suzuki Karimun WagonR 50th Edition, Suzuki Ignis Time Attack dan Suzuki XL7 x Signal Kustom.
Produk terakhir, Suzuki XL7 x Signal Kustom hadir hadir dengan sangat istimewa. Pasalnya mobil Low SUV andalan Suzuki itu hadir dengan teknologi yang istimewa Smart e-Mirror. Head of 4WD Product Development PT Suzuki Indomobil Sales Yulius Purwanto mengatakan Smart e-Mirror yang ada di Suzuki XL7 x Signal Kustom akan semakin meningkatkan sisi fungsionalitas mobil tersebut.
"Smart e-Mirror ini akan membantu pengemudi bisa mengetahui kondisi jalan di belakang mobil. Meski pun posisi kaca mobil dalam terhalang oleh barang atau penumpang," ucap Yulius. (Baca juga : Mini-Davidson Sensasi Ekstrak Harley-Davidson dari Indonesia )
Yulius mengatakan hal itu bisa dilakukan karena penggunaan kamera di bagian belakang mobil. Nah yang menarik kamera itu tidak hanya di bagian belakang saja tapi juga di bagian depan. Kamera yang ada di depan justru punya fungsi lain yakni merekam segala peristiwa yang terjadi sepanjang perjalanan.
"Fungsi kamera depan itu seperti dash cam yang lagi tren sekarang. Bedanya ketika terjadi peristiwa yang merekam tidak hanya kamera depan saja tapi juga kamera belakang," jelas Yulius. (Baca juga : Waspada, Hyundai Kona Listrik Kena Recall karena Bisa Terbakar )
Selain penambahan teknologi, Yulius mengatakan Suzuki XL7 x Signal Kustom juga berdandan lebih sangar lagi agar menyesuaikan karakter SUV. Hal yang mencolok terlihat adalah semakin membesarnya over fender. "Ini akan sangat berguna ketika melintas di medan offroad," ucapnya.
Penambahan roofbox juga makin menguatkan sisi fungsionalitas Suzuki XL7 x Signal Kustom. Sementara untuk pilihan warna Suzuki XL7 x Signal Kustom hadir dengan pilihan warna Silver Gunmetal. "Untuk tampilan dalam kami memberikan jok kulit sintetik berwarna hitam dengan red stitching agar tampil lebih sporty," jelasnya.
Produk terakhir, Suzuki XL7 x Signal Kustom hadir hadir dengan sangat istimewa. Pasalnya mobil Low SUV andalan Suzuki itu hadir dengan teknologi yang istimewa Smart e-Mirror. Head of 4WD Product Development PT Suzuki Indomobil Sales Yulius Purwanto mengatakan Smart e-Mirror yang ada di Suzuki XL7 x Signal Kustom akan semakin meningkatkan sisi fungsionalitas mobil tersebut.
"Smart e-Mirror ini akan membantu pengemudi bisa mengetahui kondisi jalan di belakang mobil. Meski pun posisi kaca mobil dalam terhalang oleh barang atau penumpang," ucap Yulius. (Baca juga : Mini-Davidson Sensasi Ekstrak Harley-Davidson dari Indonesia )
Yulius mengatakan hal itu bisa dilakukan karena penggunaan kamera di bagian belakang mobil. Nah yang menarik kamera itu tidak hanya di bagian belakang saja tapi juga di bagian depan. Kamera yang ada di depan justru punya fungsi lain yakni merekam segala peristiwa yang terjadi sepanjang perjalanan.
"Fungsi kamera depan itu seperti dash cam yang lagi tren sekarang. Bedanya ketika terjadi peristiwa yang merekam tidak hanya kamera depan saja tapi juga kamera belakang," jelas Yulius. (Baca juga : Waspada, Hyundai Kona Listrik Kena Recall karena Bisa Terbakar )
Selain penambahan teknologi, Yulius mengatakan Suzuki XL7 x Signal Kustom juga berdandan lebih sangar lagi agar menyesuaikan karakter SUV. Hal yang mencolok terlihat adalah semakin membesarnya over fender. "Ini akan sangat berguna ketika melintas di medan offroad," ucapnya.
Penambahan roofbox juga makin menguatkan sisi fungsionalitas Suzuki XL7 x Signal Kustom. Sementara untuk pilihan warna Suzuki XL7 x Signal Kustom hadir dengan pilihan warna Silver Gunmetal. "Untuk tampilan dalam kami memberikan jok kulit sintetik berwarna hitam dengan red stitching agar tampil lebih sporty," jelasnya.
(wsb)