Toyota Jadikan Karawang Basis Produksi Mobil Listrik pada 2022

Rabu, 18 November 2020 - 23:51 WIB
loading...
Toyota Jadikan Karawang Basis Produksi Mobil Listrik pada 2022
Toyota akan memproduksi mobil listrik di Indonesia mulai 2022 mendatang. Foto/Dok.
A A A
JAKARTA - PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) sebagai produsen produk Toyota di Indonesia akan memproduksi kendaraan listrik (Electric Vehicle) secara lokal mulai tahun 2022.

Saat ini fasilitas produksi di Karawang, Jawa Barat sedang disiapkan. Mobil-mobil listrik tersebut selain untuk pasar domestik juga ditujukan untuk pasar ekspor. “Sudah siap (produksi) di Karawang,”tegas Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Bob Azam di Jakarta, Rabu (18/11/2020).

Dengan investasi senilai Rp28,3 Triliun, pabrik TMMIN di Karawang itu akan memproduksi beragam mobil berteknologi listrik. Mulai dari plug in hybrid, hybrid hingga mobil bertenaga baterai (Battery Electric Vehicle/BEV). “Karena tidak hanya untuk domestik saja, tetapi juga ekspor,”ungkap Bob. (Baca Juga : Kemenangan Biden Jadi Titik Cerah untuk Masa Depan Mobil Listrik)

Dia memaparkan, Toyota serius menjadikan Indonesia sebagai basis produksi kendaraan listrik. Mengingat saat ini, teknologi kendaraan bermotor sudah mengarah ke penggunaan teknologi ramah lingkungan. “Nantinya banyak pilihan bagi masyarakat apakah mau hybrid, plug in hybrid atau baterai,”ujar Bob.

Dia mengungkapkan, sesuai dengan target pemerintah Indonesia bahwa populasi mobil di tanah air pada 2025 sebesar 20% merupakan mobil listrik, maka Toyota menilai perlu untuk segera merealisasikannya. “Tentunya kami mendukung apa yang menjadi target pemerintah Indonesia,”ucapnya.

Untuk pasar Indonesia, Toyota pertama kali menghadirkan kendaraan elektrifikasi pada 2009. Saat itu, PT Toyota Astra Motor (TAM) mulai memasarkan Toyota Prius HEV. Kemudian pada 2010, melalui brand Lexus sebagai merek kendaraan premium, Toyota memasarkan Lexus LS HEV untuk segmen high end. (Baca Juga : Dampak Pandemi Semakin Berat TMMIN Hanya Ekspor Komponen)

Sampai saat ini, ada 8 model kendaraan elektrifikasi sudah dipasarkan di Indonesia baik sedan, MPV maupun SUV. Dari tahun ke tahun penerimaan masyarakat terhadap mobil-mobil itu juga semakin baik. Hingga Oktober 2020, total penjualan mobil elektrifikasi TAM sudah melebihi angka 3.300 unit.
(ton)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3952 seconds (0.1#10.140)