Penjualan Motor dan Mesin Tempel Suzuki Tetap Ngegas di 2020

Jum'at, 05 Maret 2021 - 12:01 WIB
loading...
Penjualan Motor dan...
Ilustrasi Booth Suzuki. FOTO/ IST
A A A
JAKARTA - Meski di tahun 2020 industri otomotif mengalami penurunan performa akibat pandemi Covid-19, PT Suzuki Indomobil Sales terus berupaya menghadirkan produk-produk berkualitas serta layanan terbaik untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Berikut adalah pencapaian Suzuki Indonesia selama tahun 2020:

Kinerja penjualan sepeda motor Suzuki tahun 2020 lalu secara keseluruhan mencatatkan angka wholesales sebesar 28.310 unit dan retail sales sebesar 30.242 unit. Raihan ini didukung kepercayaan konsumen terhadap model sepeda motor unggulan keluaran Suzuki yang didominasi All New Satria F150 sebagai kontributor penjualan tertinggi dengan wholesales mencapai 15.356 unit atau sebesar 54,2% dan retail sales mencapai 15.131 unit atau sebesar 50%.



Di urutan berikutnya, NEX II turut berkontribusi sebesar 17,9% atau sebanyak 5.055 unit untuk wholesales dan 6.241 unit atau 20,6% untuk retail sales. GSX-R150, motor sport Suzuki yang sangat ikonik, juga turut menyokong angka wholesales sebanyak 2.723 unit dan retail sales sebanyak 3.097 unit.

Kemenangan tim Suzuki Ecstar dan pembalapnya, yaitu Joan Mir dan Alex Rins, pada ajang MotoGP 2020 lalu menjadi euphoria tersendiri yang mampu meningkatkan kepercayaan dan kebanggaan konsumen. Hal ini diakui membantu mendorong penjualan sepeda motor Suzuki di Indonesia tahun lalu.

Sepanjang tahun 2020, Suzuki meluncurkan beberapa model ke pasar dalam negeri. Di bulan Oktober, Suzuki mengeluarkan varian warna baru untuk beberapa model sekaligus, seperti GSX-R150, Satria F150, Address FI, dan NEX II. Sedangkan di bulan November, Suzuki meluncurkan model terbaru, yaitu NEX Crossover, sepeda motor yang merepresentasikan gaya hidup berpetualang.



Selain fokus pada produksi dan penjualan mobil dan sepeda motor, di tahun 2020 Suzuki juga terus mengoptimalkan potensi lini bisnis Suzuki Marine yang memasarkan motor tempel untuk perahu atau outboard motor (OBM). Kehadiran Suzuki Marine merupakan upaya Suzuki dalam mendukung pengembangan usaha di bidang transportasi air, pariwisata, industri perikanan, serta pemerintahan.

Di tahun 2020, motor tempel 2-tak Suzuki Marine menjadi primadona konsumen dengan kontribusi sebesar 72,8% dari total penjualan OBM Suzuki dan tumbuh 5,4% jika dibandingkan dengan penjualan tahun 2019. Model berikutnya yang juga laku keras di pasaran karena kualitasnya adalah mesin tempel 4-tak yang berkontribusi sebesar 27,2%.

Hingga saat ini, sudah terdapat 10 jaringan diler Suzuki Marine yang tersebar di seluruh Indonesia, seperti Jakarta, Padang, Cilacap, Bali, Surabaya, Tarakan, Ternate, Ambon, Manado, dan Batam. Suzuki Marine akan terus menambah jaringan diler dan outlet agar dapat menjangkau area yang lebih luas.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Harga Mobil dan Motor...
Harga Mobil dan Motor Bakal Gila-gilaan Akibat Tarif Baru Donald Trump
BMW F 450 GS Concept...
BMW F 450 GS Concept Mulai Dibedah sebelum Dijual Bebas
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
Sejarah Vespa Sprint...
Sejarah Vespa Sprint Skuter Italia Paling Diburu di Indonesia
Bakal Jadi Lawan Ducati...
Bakal Jadi Lawan Ducati Diavel, Zontes 703V Diperkenalkan
Meguro Motor Legendaris...
Meguro Motor Legendaris Jepang Jauh sebelum Kawasaki Ada
BMW R 80 G/S versi 2025...
BMW R 80 G/S versi 2025 Diluncurkan, Segini Tenaganya
Triumph TF 250-E dan...
Triumph TF 250-E dan TF 450-E Diluncurkan, Ini Detail Speknya
Ducati XDiavel V4 Terbary...
Ducati XDiavel V4 Terbary Siap Diproduksi di Borgo Panigale
Rekomendasi
Tarif Trump 32 Persen...
Tarif Trump 32 Persen Ancam Ekspor Indonesia, Ini Langkah Mitigasi Pemerintah
Daftar 75 Negara yang...
Daftar 75 Negara yang Kena Tarif Impor Trump: Indonesia 32%, Vietnam 46%
China Luncurkan Robot...
China Luncurkan Robot Tangan yang Punya Sensitivitas seperti Jari Manusia
Kabaharkam Polri Imbau...
Kabaharkam Polri Imbau Pemudik di Bakauheni Waspada di Perjalanan
Piala Asia U-17 2025...
Piala Asia U-17 2025 Live di iNews: Thailand vs Uzbekistan dan Arab Saudi Kontra China
Aksi Solidaritas Jurnalis...
Aksi Solidaritas Jurnalis Kalimantan Selatan untuk Juwita
Berita Terkini
Tarif Impor Trump Jadi...
Tarif Impor Trump Jadi Mimpi Buruk Industri Otomotif China
3 jam yang lalu
Harga Mobil dan Motor...
Harga Mobil dan Motor Bakal Gila-gilaan Akibat Tarif Baru Donald Trump
5 jam yang lalu
CEO XPENG: Mobil Terbang...
CEO XPENG: Mobil Terbang Akan Lebih Banyak Dibeli Dibandingkan Kendaraan Listrik
6 jam yang lalu
Honda Bocorkan Interior...
Honda Bocorkan Interior Prototipe Prelude, Ini Isi Dalamannya
8 jam yang lalu
Audi Kenalkan Supercar...
Audi Kenalkan Supercar Bermesi Diesel, Segini Tenaganya
11 jam yang lalu
AS Umumkan Tarif Baru...
AS Umumkan Tarif Baru Mobil Buatan Luar Negeri Termasuk Indonesia
14 jam yang lalu
Infografis
10 Makanan Khas Lebaran...
10 Makanan Khas Lebaran di Indonesia selain Opor dan Ketupat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved