Wuling Cortez CT Sabet Best of Medium MPV Gasoline

Sabtu, 18 April 2020 - 14:39 WIB
loading...
Wuling Cortez CT Sabet...
Wuling Cortez CT. FOTO/ DOK SINDOnews
A A A
JAKARTA - Wuling Motors (Wuling) kembali menorehkan prestasi di ajang OTOMOTIF AWARD 2020. Cortez CT berhasil meraih penghargaan dari Tabloid OTOMOTIF sebagai Best of Medium MPV Gasoline.

“Terima kasih yang sebesar-besarnya atas apresiasi yang diberikan kepada Wuling Cortez CT sebagai Best of Medium MPV Gasoline. Pencapaian ini tentunya semakin menguatkan kami untuk selalu berinovasi dan memberikan produk serta layanan yang bisa menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia. Selain itu, penghargaan ini juga menjadi semangat kami untuk terus memberikan yang terbaik di tengah masa yang penuh tantangan,” jelas Brian Gomgom selaku Media Relations Wuling Motors.

Wuling Cortez CT mengusung tagline ‘The New Advanced MPV’ dilengkapi perpaduan mesin 4 silinder, 1.500 cc turbocharged yang menghasilkan daya maksimal 140 HP dan torsi sebesar 250 Nm. Performa tersebut disalurkan ke roda depan dengan dukungan pilihan transmisi CVT yang halus dan responsif untuk tipe L dan C serta manual 6 percepatan khusus tipe C.

Kenyamanan dalam kabin sangat ditonjolkan pada medium MPV ini dengan kapasitas ruang dalam yang modern dan luas serta pilihan konfigurasi 7-seater captain seat. Beberapa fitur terdepan juga melengkapi kendaraan ini seperti One Push Start/Stop Button, Keyless Entry, Advanced 8” Entertaiment System with Navigation, Convenient Electric Front Seat Adjuster, serta Classy Electric Sunroof yang semakin memanjakan pengemudi dan penumpang.

Fitur keselamatan yang lengkap juga disematkan pada Cortez CT seperti Dual SRS Front plus Side Airbag, Electronic Stability Control (ESC), sistem pengereman ABS, EBD, BA, Hill Hold Control (HHC), Automatic Vehicle Hold (AVH), Electric Parking Brake (EPB), Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Traction Control System (TCS), Rear Parking Camera, Parking Sensor hingga Emergency Stop Signal.

Wuling Cortez CT dipasarkan dengan harga mulai dari Rp238.500.000 hingga Rp290.000.000 untuk area Jakarta. Pilihan warna yang tersedia untuk Cortez CT terdiri dari Pristine White, Dazzling Silver, Aurora Silver, Starry Black dan Burgundy Red.

Dinobatkannya Cortez CT sebagai Best of Medium MPV Gasoline versi Tabloid OTOMOTIF tahun 2020 menandai penghargaan kedua bagi MPV Wuling ini selama kiprahnya di pasar Tanah Air. Sebelumnya, Cortez CT meraih penghargaan di kategori Best Medium MPV di perhelatan Gridoto Award 2019
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Volkswagen Akan Kembali...
Volkswagen Akan Kembali Gunakan Tombol Kontrol Fisik Bukan Sentuh
Hyundai IONIQ 9, SUV...
Hyundai IONIQ 9, SUV Listrik Berteknologi Canggih dan Jangkauan Panjang
Mazda Bergeser ke Pasar...
Mazda Bergeser ke Pasar Premium, Nasib Miata di Ujung Tanduk?
Spesifikasi Mobil LIstrik...
Spesifikasi Mobil LIstrik Murah Toyota bZ3X yang Dijual Rp200 Jutaan
Skoda Octavia vRS Jadi...
Skoda Octavia vRS Jadi Mobil Pemburu Kejahatan Polisi Inggris
Volvo ES90 Dipekenalkan,...
Volvo ES90 Dipekenalkan, Mobil Crossover Listrik Berfitur Canggih
Lama Jualan di Indonesia,...
Lama Jualan di Indonesia, Chery Belum Bisa Bangun Pabrik
Toyota Pastikan Akan...
Toyota Pastikan Akan Mempertahan Mobil Bertransmisi Manual
Chery Hadirkan Mobil...
Chery Hadirkan Mobil Konsep, Terinspirasi dari Macan Tutul
Rekomendasi
Persekusi di Garut Bentuk...
Persekusi di Garut Bentuk Ekspresi Keagamaan Berlebihan
Jejak Karier AKBP Heti...
Jejak Karier AKBP Heti Patmawati, Polwan dengan Penugasan Baru sebagai Kapolres Lampung Timur
Prabowo: Pendidikan...
Prabowo: Pendidikan yang Bagus Perlu Uang, Bukan dengan Omon-omon
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
Presiden Prabowo Atur...
Presiden Prabowo Atur Sekretaris Kabinet di Bawah Setmilpres, Letkol Teddy Tak Harus Mundur dari TNI
Budaya Malu Korupsi...
Budaya Malu Korupsi Terkenal di Jepang, Mengapa Indonesia Tak Bisa Meniru?
Berita Terkini
Cara dan Syarat Daftar...
Cara dan Syarat Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI 2025
2 jam yang lalu
Daftar Biaya Pajak Mobil...
Daftar Biaya Pajak Mobil Innova Reborn, Yuk Simak sebelum Beli Bekasnya
5 jam yang lalu
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
6 jam yang lalu
Turun 15 Persen, Saham...
Turun 15 Persen, Saham Tesla Menukik Tajam
8 jam yang lalu
Volkswagen Akan Kembali...
Volkswagen Akan Kembali Gunakan Tombol Kontrol Fisik Bukan Sentuh
10 jam yang lalu
Merek China Zonsen Siap...
Merek China Zonsen Siap Selamatkan Aprilia RSV 1000
13 jam yang lalu
Infografis
Atlet Indonesia Catat...
Atlet Indonesia Catat Rekor Dunia dan Sabet Emas IFSC World Cup
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved