Falcon Motorsports, Bukti Saat Mimpi Jualan Mobil Sport tak Segurih Kenyataan

Kamis, 01 April 2021 - 14:01 WIB
loading...
A A A
Falcon Motorsports, Bukti Saat Mimpi Jualan Mobil Sport tak Segurih Kenyataan


Hanya saja cara itu tetap tidak berhasil menjawab kesulitan Falcon Motorsport. Hingga kini sejak debut perdana di 2012, Jeff Lemke hanya berhasil membuat 7 unit Falcon F7 yang harganya USD250.000 atau setara Rp3,5 miliar itu.

Bisa jadi faktor harga yang cukup mahal membuat Falcon F7 kalah saing dengan mobil sport lainnya. Dengan harga yang sama konsumen bisa membeli Ferrari, Lamborghini dan mobil-mobil sport terkenal lainnya.

Kini Jeff Lemke menjual unit terakhir Falcon F7 yakni unit ke-7 dengan harga yang berbeda yakni USD675.000 atau setara Rp9,7 miliar. Kenapa lebih mahal? Karena Jeff Lemke tidak hanya menjual mobil terakhir Falcon F7 tapi juga menjual perusahaan miliknya Falcon Motorsport.

Pemilik Falcon F7 terakhir itu nantinya akan memiliki Falcon Motorsport mulai dari hak cipta, lisensi, perjanjian perusahaan, logo, gambar-gambar mobil konsep hingga seluruh perlengkapan produksi yang dimiliki Falcon Motorsport.

Jeff Lemke sepertinya menyerah untuk meneruskan mimpinya membuat mobil sport yang legendaris. Namun dia tidak ingin mimpinya itu hancur begitu saja dan berusaha mencari orang lain yang berminat melanjutkannya. Setidaknya Jeff Lemke mulai paham bahwa bermimpi menjual mobil sport terkadang bisa berlawanan dengan kenyataan.
(wsb)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2169 seconds (0.1#10.140)