Diambil Alih Prestige, Renault Langsung Pamer Mobil Listrik Renault Zoe

Kamis, 15 April 2021 - 18:10 WIB
loading...
Diambil Alih Prestige,...
Renault Zoe yang diperkenalkan dalam perhelatan Indonesia International Motor ShoW (IIMS) Hybrid 2021. Foto: Sindonews/fikri kurniawan
A A A
JAKARTA - Berupaya merealisasikan janji pada 2020 lalu untuk membawa mobil listriknya ke Indonesia, Prestige Renault Indonesia (PRI) selaku authorized dealer dari Renault di Indonesia akhirnya memperkenalkan Renault Zoe dalam perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021.



Direktur PRI Ruby Adeline menegaskan bahwa rencana Renault di Indonesia tahun ini yaitu menggencarkan produk mobil listrik berjenis full batery (BEV).

"Produk yang kita perkenalkan kali ini adalah produk mobil terlaris di Eropa, yaitu Renault Zoe yang mengusung konsep GT Coupe yang sporty dan compact," kata Ruby, saat peluncuran, Kamis (15/4).

Interior Renault Zoe mengalami revolusi dengan dashboard yang didesain ulang, sentuhan akhir yang disempurnakan, teknologi baru, dan lebih banyak penyimpanan.

Perubahan pada Renault Zoe meliputi bagian depan yang didesain ulang, lampu LED baru, lampu belakang, dan lampu kabut, bumper yang dibentuk ulang, serta roda baru.

Di bagian interior juga terdapat sistem infotainment 9,3 inci dan cluster instrument TFT 10 inci yang dapat disesuaikan. Dalam spesifikasi tertentu, seperti jok dan sabuk pengaman, Renault menggunakan 100% bahan daur ulang.

Renault memberikan garansi baterainya hingga 8 tahun. Dengan kapasitas 52 kWh, baterai di Zoe memungkinkan mengemudi hingga 245 mil. Renault Zoe memiliki beberapa pilihan keluaran daya antara dua motor listrik, R110 dan R135 yang mengemas 135hp.



Zoe juga dibekali mode mengemudi B-Mode, untuk memaksimalkan pengereman regeneratif dan mengubah energi berhenti menjadi energi mengemudi.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Renault Kembali Lahirkan...
Renault Kembali Lahirkan R5 Turbo 3E Edisi Terbatas
Geely Berniat Ambil...
Geely Berniat Ambil Alih Renault
Renault Hidupkan Kembali...
Renault Hidupkan Kembali Legenda Etoile Filante
Renault Twingo E-Tech...
Renault Twingo E-Tech Concept, Ruang Kabin Bertabur Fitur Canggih
Renault Pertimbangkan...
Renault Pertimbangkan Gabung dengan Honda Bersama Nissan
Renault 5 Turbo 3E,...
Renault 5 Turbo 3E, Mobil Listrik Spek Balap Siap Diproduksi
Mobil Listrik China...
Mobil Listrik China Serbu Eropa, Renault Bertahan dengan Hybrid Murah Meriah
Renault Ciptakan Mesin...
Renault Ciptakan Mesin HybrId dengan Biaya Murah
Punya Desain Gahar,...
Punya Desain Gahar, Renault Kenalkan Mobil Listrik Embleme
Rekomendasi
Senator AS Pecahkan...
Senator AS Pecahkan Rekor Mencela Trump dengan Pidato 25 Jam Non-Stop
Listrik Padam di Jagakarsa...
Listrik Padam di Jagakarsa dan Ciputat Akibat Gangguan Jaringan dan Gardu
Kapal Feri Terbakar...
Kapal Feri Terbakar di Perairan Banten, 12 ABK Berhasil Dievakuasi
26 Jenderal Baru Polri...
26 Jenderal Baru Polri Dilantik Sehari sebelum Lebaran, Lengkap dengan Jabatannya
Dihantui Tarif AS, Rupiah...
Dihantui Tarif AS, Rupiah Terancam Tembus Rp17.000 - IHSG Rontok
2 Eks Juara Dunia Comeback:...
2 Eks Juara Dunia Comeback: Caleb Plant Pamer Kekuatan, Jermall Charlo Diragukan
Berita Terkini
Aksi Anti Tesla Meluas,...
Aksi Anti Tesla Meluas, Keamanan Pemilik dan Karyawan Semakin Terancam
1 jam yang lalu
BMW F 450 GS Concept...
BMW F 450 GS Concept Mulai Dibedah sebelum Dijual Bebas
2 jam yang lalu
Porsche Luncurkan Proyek...
Porsche Luncurkan Proyek Percontohan Daur Ulang Baterai Tegangan Tinggi
5 jam yang lalu
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
21 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
1 hari yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
1 hari yang lalu
Infografis
Hamas Pamer Senjata...
Hamas Pamer Senjata Israel saat Tukar Tawanan di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved