Rancang Ban Khusus, Lightyear dan Bridgestone Hadirkan Mobil Listrik Bertenaga Surya

Rabu, 05 Mei 2021 - 15:16 WIB
loading...
Rancang Ban Khusus,...
Bridgestone mengumumkan kerjasama eksklusif dengan perusahaan inovasi dalam hal mobilitas asal Belanda, Lightyear. FOTO/ IST
A A A
AMSTERDAM - Bridgestone mengumumkan kerjasama eksklusif dengan perusahaan inovasi dalam hal mobilitas asal Belanda, Lightyear. Dalam kerjasama ini, Bridgestone menciptakan ban khusus untuk Lightyear One, kendaraan listrik bertenaga surya jarak jauh pertama di dunia, yang akan tersedia secara komersial pada akhir tahun ini.

Berbeda dari mobil listrik pada umumnya, Lightyear One menawarkan jarak tempuh sebesar 725km, dimana belum pernah terjadi sebelumnya. Lightyear One juga merupakan mobil listrik pertama yang memiliki energi yang lebih hemat sebesar 3x lipat dibandingkan mobil listrik yang sudah beredar di pasaran.

BACA JUGA - Tragedi Sate Sianida di Bantul, Bagaimana Racun Itu Begitu Mematikan?

Energi mobil ini akan diisi langsung oleh sinar matahari melalui atap Surya yang besar, serta meminimalisir emisi karbondioksida serta mampu memaksimalkan efisiensi saat pengisian baterai.

Untuk dapat mencapai performa yang luar biasa tersebut, Lightyear telah melewati batasanbatasan teknologi saat ini, kendaraan yang dirancang dengan mengambil koefisien aerodinamis terbaik dari setiap mobil yang sudah diproduksi hingga saat ini, dengan peningkatan substansial di berbagai desain kendaraan.

Untuk mendukung kinerja unik ini dan lebih meningkatkan efisiensi, Lightyear membutuhkan ban yang menawarkan hambatan gulir yang sangat rendah dan berat ban yang ringan guna menghemat masa pakai baterai, memaksimalkan jarak tempuh kendaraan, dan mengurangi dampak terhadap lingkungan.

Bridgestone menjawab tantangan tersebut dengan menciptakan ban Turanza-Eco khusus untuk Lightyear One, dengan menggabungkan teknologi evolusioner ban ringan ENLITEN dan teknologi ologic untuk pertama kalinya. Teknologi ini dapat mengurangi bobot melalui penggunaan bahan mentah selama proses produksi, sekaligus mengurangi hambatan gelinding melalui desain telapak inovatif, diameter yang lebih besar, tekanan inflasi tinggi,
dan desain ramping.

Hambatan gulir yang sangat rendah juga mempengaruhi berat baterai yang lebih ringan bagi Lightyear One. Hasilnya, ban Turanza Eco mampu meningkatkan jarak tempuh jika dibandingkan dengan ban alternatif khusus

Bridgestone Electric Vehicle lainnya, serta mampu mengurangi bobot baterai sebesar lebih dari 90kg 1. Selain mengoptimalkan jarak tempuh Lightyear One, dispersi silika di dalam ban juga telah ditingkatkan dengan menerapkan teknologi baru dalam pencampuran bahan baku, sehingga terjadi pengurangan keseluruhan
berat ban per kendaraan sebesar 3,6kg 2 atau sekitar 10%, tanpa mengorbankan jarak tempuh 3 dan cengkeraman ban.

Untuk pertama kalinya, simbol ban EV Bridgestone akan terpasang pada dinding samping ban Turanza Eco. Simbol Bridgestone EV diterapkan pada ban yang dibuat khusus untuk kendaraan listrik dan simbol ini menunjukkan bahwa ban tersebut menjalani proses pengujian yang ketat untuk mendapatkan persetujuan dari produsen mobil. Hasilnya, ban ini mendukung fitur unik kendaraan listrik dan memenuhi persyaratan pabrikan mobil untuk daya baterai, kontrol kendaraan, dan masa pakai ban.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1611 seconds (0.1#10.140)