Cara Pilih Aksesoris yang Bisa Bikin Tambah Keren Mobil

Senin, 14 Juni 2021 - 02:15 WIB
loading...
A A A
Door visor menjadi aksesori tambahan wajib yang cukup penting pada mobil. Door visor berguna sebagai talang air yang dapat mengurangi cipratan air yang masuk ke kabin saat kaca dibuka. Air hujan yang masuk terlalu banyak ke dalam kabin dapat memengaruhi komponen kelistrikan pada pintu mobil, seperti power window yang terdapat pada door trim yang rawan terjadi hubungan arus pendek jika terkena tampias air hujan.

4. Grille

Pemasangan grille bukan hanya mendongkrak estetika eksterior mobil, memiliki beberapa fungsi. Grille memiliki fungsi utama sebagai saluran udara dari mesin yang memiliki temperatur panas yang cukup tinggi. Pada fungsi ini, grille berguna untuk menjaga temperatur mesin agar tetap stabil sehingga tidak mencapai titik overheat. Selain itu, grille pada mobil juga dapat berguna untuk meningkatkan aerodinamika mobil secara optimal sehingga memiliki performa yang konsisten.

5. Fog Lamp Set

Fog lamp atau lampu kabut memiliki fungsi penting sebagai komponen keselamatan ketika berkendara. Komponen ini berfungsi membantu visibilitas dan pandangan pengemudi ketika melalui jalan yang berkabut atau hujan. Fog lamp dirancang untuk dapat mengimbangi kemampuan headlamp saat kondisi jarak pandang pengemudi terbatas.

6. Parking Sensor

Parking sensor memiliki fungsi utama sebagai pemberi tanda kepada pengemudi yang hendak memarkirkan kendaraan. Parking sensor dapat memberikan alarm suara jika mobil mendekati sebuah objek. Jika suara alarm berbunyi, tandanya pengemudi harus lebih waspada terhadap kondisi sekitar tempat parkir mobil. Parking sensor pada kendaraan harus terawat kebersihannya, dipastikan terbebas dari debu atau kotoran lainnya, sehingga sensor dapat berfungsi secara optimal.

Pemasangan aksesori yang sesuai keinginan dan fungsi dapat dilakukan sendiri maupun di bengkel resmi. Namun, sangat disarankan agar memasang aksesori dan komponen di bengkel resmi karena teruji kelaikannya dan bergaransi. Selain itu, pemasangan di bengkel resmi juga bisa menghindarkan kesalahan instalasi, khususnya kelistrikan dan mesin.
(wbs)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1587 seconds (0.1#10.140)