Ciri-Ciri Ban Tubeless yang Aman dan Enak Dipakai Harian

Minggu, 04 Juli 2021 - 00:06 WIB
loading...
A A A
Cara mengeceknya bisa dilihat pada permukaan ban. Produsen ban biasanya mencantumkan beberapa kode pada permukaan ban dan salah satunya adalah kode tahun produksi.

Tahun produksi biasanya diwakili dengan empat digit angka, misalnya 0121. Kode tersebut menandakan bahwa ban diproduksi pada minggu pertama tahun 2021.

3. Beda jenis, beda fungsi

Perlu diingat, tidak semua ban tubeless yang ada di pasaran akan cocok dengan kendaraan. Sebab, ban tubeless pun ada beragam jenisnya, dan masing-masing jenis memiliki fungsi yang berbeda.

Contohnya ban tubeless dengan kode produksi P. Artinya, ban tersebut didesain khusus untuk mobil penumpang. Kode P di sini berarti passenger atau penumpang.

Selain mengetahui ciri-ciri ban tubeless berkualitas, pastikan juga untuk memilih ban tubeless dengan ukuran sesuai. Sesuaikan ukuran ban tubeless dengan ukuran velg mobil.

Ukuran yang tidak sesuai hanya akan membuat kaki-kaki mobil lebih cepat rusak. Untuk mengetahui ukuran ban, bisa melihatnya pada kode yang tercantum di permukaan ban.

4. Perhatikan pola tapak

Ciri-ciri ban tubeless berkualitas yang terakhir bisa dilihat dari pola tapaknya. Ban memiliki pola tapak yang unik. Pola tapak ini membantu ban agar bisa mencengkeram permukaan jalan.

Untuk mobil penumpang kecil atau mobil yang digunakan dalam kota, sebaiknya pilihlah ban tubeless dengan pola tapak berbentuk V.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3392 seconds (0.1#10.140)