Sudah Diproduksi Malaysia dan Vietnam, Pengembangan Xpander Tetap di Indonesia

Kamis, 19 Agustus 2021 - 07:00 WIB
loading...
Sudah Diproduksi Malaysia...
Mitsubishi Xpander buatan Indonesia telah diekspor ke berbagai negara di dunia. Foto/MMKSI.
A A A
JAKARTA - Mitsubishi Xpander belakangan ini tidak lagi hanya diproduksi di Indonesia. Berbagai negara tetangga seperti Malaysia dan Vietnam sudah memproduksi mobil itu sendiri guna memenuhi permintaan Mitsubishi Xpander di kedua negara jiran itu.

Meski sudah ada negara lain yang memproduksi, pengembangan Mitsubishi Xpander justru tetap akan dipusatkan di Indonesia. Jadi segala jenis perubahan yang akan terjadi di masa depan pada Mitsubishi Xpander akan selalu bermula di Indonesia.



Tetsuro Tsuchida, Director of Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengatakan sejak awal Mitsubishi Xpander hadir melalui riset di Indonesia. Mobil itu dibuat untuk memenuhi permintaan konsumen Indonesia akan sebuah mobil keluarga yang nyaman, fungsional dan tangguh.

"(Xpander) awalnya diproduksi khusus untuk desain di Indonesia. Sesuai permintaan pasar Indonesia. Indonesia tetap jadi pasar yang utama," ujar Tetsuro Tsuchida.

Sudah Diproduksi Malaysia dan Vietnam, Pengembangan Xpander Tetap di Indonesia


Dia mengatakan kebijakan awal itu tidak akan berubah meski ada permintaan dari negara lain. Hal itulah mengapa pengembangan produk Mitsubishi Xpander tetap diproritaskan melalui Indonesia. "Selain itu sudah konsensus dari MMKSI dan pabrik di sana juga bahwa Indonesia yang utama," terangnya.



Selain itu pabrik Mitsubishi Malaysia dan Mitsubishi Vietnam juga memproduksi dalam jumlah yang terbatas. Jauh lebih besar Indonesia dibandingkan keduanya. Bahkan untuk produksi Mitsubishi Xpander buatan Malaysia dan Vietnam masih membutuhkan dukungan Indonesia dalam bentuk komponen-komponen mobil.

Dia sendiri sangat percaya diri pasar ekspor Mitsubishi Xpander dari Indonesia tidak akan berkurang meski sudah ada Mitsubishi Xpander buatan Malaysia dan Vietnam.

"Saya rasa pasar eskpor Mitsubishi di Indonesia tidak akan berkurang. Ke depannya akan bertambah terus. Tujuan ekspor selalu bertambah dari tahun ke tahun," tegasnya.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Grafis Warna Berubah,...
Grafis Warna Berubah, Mitsubishi Triton Ralliart 2025 Diperkenalkan
Xpander Cium Ferrari...
Xpander Cium Ferrari 488 Pista, Warganet: Kok Bisa Kejadian Lagi?
Mitsubishi Grandis Facelift...
Mitsubishi Grandis Facelift Siap Meluncur dengan Mesin Baru
TKDN Mitsubishi XForce...
TKDN Mitsubishi XForce Mencapai 80 Persen, Menteri UMKM: Perlu Ditiru Merek Lain
Rasakan Manuver dan...
Rasakan Manuver dan Fitur Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate di IIMS 2025
Tanpa Mobil Baru, Mitsubishi...
Tanpa Mobil Baru, Mitsubishi Siapkan Kejutan di IIMS 2025
Mitsubishi Hentikan...
Mitsubishi Hentikan Produksi 3 Model SUV Mulai Maret 2025
Bisa Diterapkan di Indonesia,...
Bisa Diterapkan di Indonesia, Aturan Baru Vietnam Bikin Pengendara Mikir Dua Kali Buat Terobos Lampu Merah
Tesla Laris Manis di...
Tesla Laris Manis di Malaysia Kalahkan Merek China
Rekomendasi
Profil Matthew Baker,...
Profil Matthew Baker, Bek Andalan Timnas Indonesia U-17 yang Tolak Panggilan Timnas Australia U-17
Habib Rizieq ke Wamenaker:...
Habib Rizieq ke Wamenaker: Pengangguran di Indonesia Sudah Memprihatinkan
Ayat Al Quran tentang...
Ayat Al Quran tentang Nabi Isa yang Menjelaskan Jalan yang Lurus
ChatGPT Tambah 1 Juta...
ChatGPT Tambah 1 Juta Pengguna Baru dalam Satu Jam setelah Tren Studio Ghibli
Dasco Beri Bocoran Ada...
Dasco Beri Bocoran Ada Investor Asal Qatar Masuk Danantara
Mengenal 7 Masjid Tua...
Mengenal 7 Masjid Tua di Jakarta, Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Berita Terkini
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
3 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
7 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
7 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
1 hari yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
1 hari yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
1 hari yang lalu
Infografis
10 Kota dengan Konsumsi...
10 Kota dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved