Terungkap, Lamborghini Aventador Terakhir Ada dalam Kapal Kargo yang Terbakar di Laut

Jum'at, 25 Februari 2022 - 20:22 WIB
loading...
Terungkap, Lamborghini...
CEO Lamborghini of America Andrea Baldi saat diwawancara Automotive News mengkonfirmasi ada puluhan Raging Bulls di atas kapal kargo yang terbakar. Foto/The Drive
A A A
LISBON - Mobil mewah apa saja yang dibawa dalam kapal kargo Felicity Ace yang terbakar Samudra Atlantik, dekat Kepulauan Azores, Portugal, mulai terungkap. Kapal nahas itu dipastikan berisi hampir 4.000 unit mobil Porsche, Bentley, Audi, dan VW, termasuk satu merek ternama lainnya: Lamborghini .

CEO Lamborghini of America Andrea Baldi saat diwawancara Automotive News mengkonfirmasi ada "puluhan" Raging Bulls di atas kapal kargo yang sekarang hangus itu. Dia menyebutkan setiap Lamborghini yang terlibat sudah pra-penjualan kepada pelanggan, mayoritas adalah SUV Urus, merek terlaris.

Selain itu, kata Baldi, ada beberapa Lamborghini Huracan dan Aventador di dalam kapal yang terbakar itu. Beberapa pelanggan telah menunggu hingga satu tahun untuk menerima pengiriman Lamborghini tersebut, namun kebakaran ini membuat situasi semakin rumit.



"Kami akan memberi tahu pelanggan segera setelah kami memiliki gambaran yang pasti," ujarnya dikutip SINDOnews dari laman The Drive, Jumat (25/2/2022). Dia menambahkan, tidak mungkin untuk mengatakan seberapa besar dampak kejadian ini terhadap pembeli sampai upaya penyelamatan dilakukan untuk mengetahui tingkat kerusakan.

Fakta bahwa ada beberapa Aventador berada di dalam kapal karggo Felicity Ace semakin memperumit masalah bagi pembuat mobil Italia. Setiap Aventador yang tersisa dijadwalkan untuk produksi telah dibicarakan oleh pelanggan.
Terungkap, Lamborghini Aventador Terakhir Ada dalam Kapal Kargo yang Terbakar di Laut


Bahkan mobil itu sedang dihapus sepenuhnya untuk penggantinya yang belum disebutkan namanya. Dalam wawancara tersebut, Baldi mengakui bahwa jika ada Aventador yang dihancurkan, Lamborghini perlu menghubungi pemasoknya untuk melihat apakah lebih banyak lagi yang bisa dibangun.



Upaya penyelamatan belum dilakukan, meskipun kru diharapkan dapa naik ke kapal yang rusak terapung untuk memulai upaya pemulihan. Sampai hal itu terjadi dan seluruh kerusakan disurvei, tidak seorang pun, bahkan Baldi sendiri, yang tahu berapa banyak, jika ada, mobil yang selamat.
Terungkap, Lamborghini Aventador Terakhir Ada dalam Kapal Kargo yang Terbakar di Laut


Keberadaan Lamborghini Huracan STO dalam kapal yang terbakar dikonfirmasi dari kolektor mobil terkemuka Don_Huayra melalui akun Instagramnya. Dalam postingan Instagram-nya, dia membahas kehilangan mobilnya, padahal sudah menunggu satu tahun sampai pesanannya tiba.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2612 seconds (0.1#10.140)