Perjalanan dan Pencapaian Wuling Almaz Series Selama 3 Tahun di Indonesia

Minggu, 27 Februari 2022 - 08:42 WIB
loading...
A A A
Berselang beberapa bulan kemudian, sejarah Wuling Almaz kembali terukir di Indonesia. Pasalnya Wuling Motors Indonesia meluncurkan Wuling Almaz 7-seater yang dibekali dengan tambahan fitur terbaru, yakni Wuling Indonesian Command (WIND).

Fitur voice command berbasis Bahasa Indonesia ini juga mampu menjalankan aplikasi, memperbesar atau mengecilkan volume, hingga menanyakan tanggal dan waktu. Almaz 7-seater masih menggunakan mesin yang sama yaitu mesin bensin 4 silinder 1.500 cc turbocharged.

Mesin tersebut menghasilkan tenaga sebesar 140 dk dan torsi 250 Nm yang dipadukan dengan transmisi CVT dengan pilihan mode berkendara eco, sport dan 8-speed manual simulation.
Perjalanan dan Pencapaian Wuling Almaz Series Selama 3 Tahun di Indonesia


Walau masih seumur jagung, setidaknya sejarah Wuling Almaz cukup menarik di industri otomotif Indonesia. Menariknya selain mengulas mengenai sejarah, alangkah baiknya juga kita membeberkan secara rinci terkait fakta menarik seputar pasar ekspor Wuling di Tanah Air.

Pada 18 Maret 2021, Wuling menyempurnakan keluarga Almaz dengan menghadirkan Wuling Almaz RS. Wuling menyematkan inovasi Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE) di Almaz RS.

Wuling menyematkan ‘RS’ setelah nama Almaz yang memiliki kepanjangan Rising Star. Almaz RS merupakan flagship model dari Wuling yang dapat berkompetisi di pasar otomotif Indonesia dengan dibekali beragam teknologi terkini, mulai dari perintah suara berbahasa Indonesia pertama yang terwujud dalam Wuling Indonesian Command (WIND) hingga inovasi WISE yang terdiri dari Advanced Driver Assistant System (ADAS) dan Internet of Vehicle (IoV).

Selain itu, desain eksterior dan interior yang modern, pengalaman berkendara yang unik, serta fitur kenyamanan dan keamanan yang kompetitif di kelasnya, mampu mendeskripsikan SUV ini sebagai Rising Star.

Meski terbilang perjalanannya masih seumur jagung di Indonesia namun keunggulan beragam fitur-fitur canggih nan cerdasnya telah diakui masyarakat Indonesia, hal ini dibuktikan dengan rangkuman fakta-fakta menarik di bawah ini.

Dari segi penjualan secara Wholesales

Almaz
- Tahun 2019 terjual 9.743 unit
- Tahun 2020 terjual 1.947 unit
- Tahun 2021 terjual 3.801 unit
- Dan tahun 2022 di bulan Januari terjual 388 unit
Total 15.879 unit
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4170 seconds (0.1#10.140)