Chery EQ1 Musuh Berat Wuling GSEV Nongkrong di IIMS 2022

Jum'at, 01 April 2022 - 20:25 WIB
loading...
Chery EQ1 Musuh Berat Wuling GSEV Nongkrong di IIMS 2022
Chery EQ1 Musuh Berat Wuling GSEV muncul di IIMS 2022. FOTO/ SINDOnews
A A A
JAKARTA - PT Chery Motor Indonesia sebagai pendatang baru di pasar otomotif memboyong mobil listrik Chery EQ1 di Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2022. Mobil ini digadang-gadang akan menjadi musuh berat Wuling Global Small Electric Vehicle (GSEV).

Belum ada informasi resmi terkai Chery EQ1, namun berdasarkan situs Chery global, EQ1 memiliki ukuran panjang 3.200 mili meter, lebar 1.670 mm, dan tinggi 1.590 mm. Sedangkan jarak poros roda depan ke belakang hanya 2.150 mm, mirip kei car di pasar Jepang.


Chery EQ1 dilengkapi baterai lithium-ion, dan satu motor listrik alias dinamo. Tenaga maksimalnya 75 dk, dan torsi 147 Nm, untuk mengajaknya berlari dari diam ke 50 kilometer per jam hanya butuh waktu enam detik.
Penampakan interior Chery EQ1/viva.co.id

Demi keamanan, kecepatan maksimal mobil pelahap seterum itu dibatasi menjadi 120 km per jam, dan jarak tempuhnya dalam keadaan baterai penuh bisa 402 kilometer.

Waktu yang dibutuhkan untuk pengisian daya dari nol sampai 80 persen hanya 30 menit. Harga mobil listrik Chery yang menjadi pesaing Wuling mini EV, atau E200 itu cukup bikin kaget.

Di negara asalnya EQ1 dibanderol 49,800 yuan atau setara Rp112 juta, sampai 99,800 yuan atau sekitar Rp225 juta.

Sementara Wuling GSEV sendiri merupakan platform mobil listrik yang diciptakan dan dipasarkan oleh Wuling .

Berbagai fitur pintar juga melengkapi platform ini seperti Internet of Vehicle (IoV), ADAS, Automatic Parking, hingga fitur Multimedia dengan dukungan Voice Command. Aspek keselamatan berkendara turut menjadi pilar penting GSEV dengan dukungan rangka baja pada bodi yang kuat dan kantung udara.

Selain itu, baterai GSEV dijamin keamanannya melalui pengujian ketahanan tinggi, berstandar IP68 waterproof dan dilengkapi Smart Battery Management System.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1205 seconds (0.1#10.140)