Wuling GSEV Strategi Paling Masuk Akal Hadirkan Mobil Listrik di Indonesia

Kamis, 07 Juli 2022 - 19:09 WIB
loading...
Wuling GSEV Strategi...
Wujud keseriusan Wuling tersebut, dengan memperkenalkan model baru berbasis platform Global Small Electric Vehicle (GSEV). ini telah diperkenalkan di pameran GIIAS 2021 dan IIMS 2022. FOTO/ DOK SINDOnews
A A A
JAKARTA - Penggunaan mobil listrik untuk mendukung mobilitas masyarakat di masa depan tengah dipersiapkan berbagai merek otomotif di Indonesia.Termasuk Wuling Motor yang serius sekali untuk menghadirkan mobil listrik yang sesuai dengan kondisi di Indonesia, termasuk canggih dan terjangkau.



Wujud keseriusan Wuling tersebut, dengan memperkenalkan model baru berbasis platform Global Small Electric Vehicle (GSEV). ini telah diperkenalkan di pameran GIIAS 2021 dan IIMS 2022, dan baru awal Juni 2022 lalu secara resmi diperkenalkan.
Dan tahun 2022 ini, SAIC-GM-Wuling (SGMW) akan memulai eksistensinya dengan mengantongi rencana besar.

Sebelum meluncurkan mobil listrik di Indonesia, Wuling sendiri menjadi GSEV wujud inovasi untuk menjawab kebutuhan kendaraan dengan energi baru yang ramah lingkungan yang pengembangannya sendiri dimulai pada tahun 2014 di negara asalnya, China.
Bergerak dari titik tersebut, Wuling menciptakan platform mobil listriknya, GSEV beserta dengan ekosistemnya yang hingga kini telah dipasarkan kepada konsumen di China.

Platform EV ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya, memiliki ukuran yang kecil namun lapang, dengan dukungan beragam fitur dan aspek keselamatan, dan juga teknologi modern.

Persiapan Wuling menghadapi era elektrifikasi kendaraan di Indonesia sudah dimulai dari 2018 dengan menghadirkan produk EV pertama di berbagai pameran otomotif. Di GIIAS 2021, Wuling menunjukkan kesiapannya terhadap ekosistem EV di Indonesia dengan juga memamerkan dua produk berbasis platform GSEV.

“Saat ini kami sedang dalam tahap akhir persiapan memasuki era kendaraan listrik di Indonesia. Dalam waktu dekat, kami akan meluncurkan produk generasi berikutnya dengan platform GSEV. Mobil listrik ini tidak hanya akan dijual di Indonesia tetapi juga diproduksi di Tanah Air,” Han Dehong, Vice President of Wuling Motors dalam keterangan persnya di ajang GIIAS 2021.

Tak hanya itu, menariknya meskipun belum resmi dijual, wujud keseriusannya Wuling menghadapi era mobil listrik di Indonesia dengan menjadikan Wuling EV dijadikan mobil resmi KTT G20 Bali yang akan diadakan pada 15-16 November 2022 nanti.

"Kami informasikan mobil listrik ini telah resmi jadi official car partner kegiatan G20 2022. Ini merupakan langkah awal buat Wuling di kegiatan berskala internasional dan upaya serius mendukung kebijakan pemerintah dalam mendukung elektrifikasi," ujar Dian Asmahani, Brand & Marketing Director Wuling Motors.

Mobil Wuling GSEV sendiri disebut-sebut akan diproduksi di Indonesia. Platform ini dirancang menghasilkan mobil listrik ukuran mungil dengan berbagai spesifikasi menyesuaikan kapasitas baterai, yang mampu dipakai berkendara hingga 300 km dalam satu kali pengecasan di rumah.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2639 seconds (0.1#10.140)