Baru Dibeli Seminggu, McLaren P1 Seharga Rp22,9 Miliar Terendam Banjir Badai Ian

Sabtu, 01 Oktober 2022 - 08:48 WIB
loading...
Baru Dibeli Seminggu,...
Mobil supermewah McLaren P1 seharga lebih dari Rp22, 9 miliar (USD1,5 juta) rusak terendam banjir akibat badai Ian yang menerjang Florida, Amerika Serikat (AS). Foto/Carscoops/Instagram
A A A
FLORIDA - Mobil supermewah McLaren P1 seharga lebih dari Rp22, 9 miliar (USD1,5 juta) rusak terendam banjir akibat badai Ian yang menerjang Florida, Amerika Serikat (AS). Yang bikin makin nyesek, mobil mewah berwarna kuning ini baru seminggu lalu dibeli oleh pemiliknya.

Dikutip dari laman Carscoops, Sabtu (1/10/2022), kabar sedih ini diunggah pemilik McLaren P1 Ernie melalui akun Instagram Instagram Lambo9286. Padahal dia baru saja membeli mobil itu seminggu yang lalu, dan cukup bersemangat menunjukkan di media sosial melalui 12 postingan.

Postingan terakhir Ernie sebelum Badai ian melanda sebenarnya menunjukkan dia akan mengambil mobil McLaren P1 yang dibelinya. Sebuah postingan dari akun lain menunjukkan air banjir masuk ke garasinya, dan sudah sampai ke atas sumur roda McLaren P1.



Pada titik ini, mobil hampir pasti sudah mengalami kerusakan parah. Menurut posting berikutnya, air banjir begitu kuat sehingga tidak hanya membuat McLaren P1 terendam, tetapi menyeretnya keluar garasi sampai ke jalan.
Baru Dibeli Seminggu, McLaren P1 Seharga Rp22,9 Miliar Terendam Banjir Badai Ian


Sebuah video setelahnya menunjukkan P1 di luar ditelan oleh banjir, dengan ketinggian air yang hampir naik setinggi atap. Untuk mengetahui seberapa buruk itu, McLaren mengukur tinggi 118,9 cm, yang berarti ketinggian air hampir 1,22 meter saat video itu diambil.



Mobil Ernie adalah salah satu dari hanya 375 unit McLaren P1 yang pernah dibuat, dan diperkirakan bernilai lebih dari USD1,5 juta. Dia juga kehilangan Rolls-Royce Phantom-nya, yang terlihat berada di sebelah McLaren P1.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2410 seconds (0.1#10.140)