Jangan Sembarangan, Begini Cara Terabas Banjir Pakai Mobil Matic

Rabu, 05 Maret 2025 - 09:34 WIB
loading...
Jangan Sembarangan,...
Ketika banjir disarankan untuk berkendara dengan kecepatan yang rendah dengan melaju secara perlahan dan konstan. Foto: Sindonews/Aldi Chandra
A A A
JAKARTA - Banjir besar melanda sebagian wilayah Jakarta dan Kota Bekasi. Kondisi ini membuat lalu lintas sangat padat karena mobil bergantian melewati genangan air. Bagi pengemudi mobil matic, ada sejumlah hal perlu diperhatikan apabila ingin menerabas banjir.

Melansir keterangan resmi Daihatsu, ada sejumlah langkah yang bisa dilakukan pengguna mobil matic untuk menerabas banjir. Hal ini perlu dilakukan agar mobil tidak mengalami masalah yang membutuhkan biaya perbaikan tinggi.

1. Pastikan Saluran Udara Tidak Terendam Air

Ketika banjir, pengendara mobil matic disarankan untuk menghindari masuknya air ke dalam saluran masuknya udara atau air inlet. Jika saluran udara kemasukan air, akan berdampak terjadinya water hammer, dimana air masuk ke dalam ruang pembakaran.

Kondisi tersebut dapat mempengaruhi kinerja mesin mobil hingga menyebabkan kerusakan pada mesin mobil akibat air yang masuk ketika suhu tengah tinggi.

2. Cek Ketinggian Mobil

Pahami ground clearance mobil juga dapat membuat mobil tidak kemasukkan air. Dengan ground clearance yang cukup tinggi dapat membuat mobil lebih aman ketika hendak melalui genangan air dengan resiko masuknya air ke dalam mesin lebih kecil. Jika air masuk ke dalam mesin akan menyebabkan masalah kelistrikan pada mobil sehingga terjadinya kerusakan pada mesin mobil.

Ground Clearance yang tinggi terdapat pada mobil Daihatsu Terios yaitu sekitar 220 mm dan Daihatsu Rocky dengan ground clearance sekitar 200 mm. Kedua mobil ini memungkinkan Anda untuk melalui genangan air yang tinggi.

3. Gunakan Gigi Paling Rendah (D1 atau L)

Kecepatan pada mobil akan tetap stabil dan putaran mesin akan lebih bertahan lama jika penggunaan “gigi’ nya menggunakan ‘gigi’ yang paling rendah.

Tak hanya itu, penggunaan ‘gigi’ terendah ini juga mempengaruhi pembuangan gas buang yang dapat dikeluarkan melalui bagian knalpot sehingga air dapat bertahan dan mencegah air untuk masuk ke bagian ruang mesin melalui jalur pembuangan.

4. Melaju Perlahan dan Konstan

Ketika banjir juga disarankan untuk berkendara dengan kecepatan yang rendah dengan melaju secara perlahan dan konstan. Hal ini bertujuan untuk mengantisipasi mobil dari hal-hal yang berpotensi dapat membahayakan termasuk lubang besar ketika yang tidak terlihat akibat genangan air. Oleh karena itu, berkendaralah dengan kecepatan yang rendah dan perlahan.

5. Matikan Mesin Jika Mogok

Jika mobil mati atau mogok ketika telah melalui genangan air yang tinggi hal tersebut. Jangan nyalakan kembali mesin mobil karena dapat membuat kerusakan yang semakin parah pada bagian mesin mobil. Jika kondisi ini terjadi pada kendaraan Anda, hubungi tim bengkel resmi sesegera mungkin agar segera dilakukan tindakan oleh para teknisi terkait.


6. Keringkan Rem

Setelah melalui banjir keringkanlah rem mobil melalui berkendara dengan kecepatan yang rendah yaitu sekitar 5 km/jam. Kemudian rem mobil berkali-kali secara perlahan. Hal tersebut bertujuan untuk memastikan kendaraan memiliki kondisi yang baik dan kampas remyangkering.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Viral Motor Basuki Dihajar...
Viral Motor Basuki Dihajar Banjir, Netizen: Pak Kayaknya Perlu Perahu Nih!
Mobil Habis Terendam...
Mobil Habis Terendam Banjir Jangan Langsung Dihidupkan, Ikuti Cara Ini
3 Cara Melintasi Banjir...
3 Cara Melintasi Banjir agar Kendaraan Tidak Mati Total
8 Hal Ini Bisa Mengurangi...
8 Hal Ini Bisa Mengurangi Kerusakan Mobil dan Motor Akibat Banjir
Tips agar Tidak Nyetrum...
Tips agar Tidak Nyetrum Naik Mobil Listrik saat Musim Hujan
Tips Mengatasi Rem Mobil...
Tips Mengatasi Rem Mobil Macet Pasca Terendam Banjir
Motor Matik Sultan Ariel...
Motor Matik Sultan Ariel Noah Bakal Punya Edisi Spesial MotoGP, Ini Bocorannya!
Tips Aman Menerjang...
Tips Aman Menerjang Banjir: Cegah Water Hammer dan Risiko Aquaplaning
5 Cara Oper Gigi Mobil...
5 Cara Oper Gigi Mobil Manual untuk Pemula
Rekomendasi
Erick Thohir: Mimpi...
Erick Thohir: Mimpi Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia Bukan Hiperbola
Bantu Evakuasi, Tim...
Bantu Evakuasi, Tim DMC Dompet Dhuafa Siagakan Personel di Sejumlah Titik Banjir
Honor Ungkap Ambisi...
Honor Ungkap Ambisi Mengubah Dunia lewat Ekosistem AI Terintegrasi
Siapa Caro Quintero?...
Siapa Caro Quintero? Bos Kartel Narkoba Meksiko yang Dikirim ke Penjara AS
Gejala Menopause Gwyneth...
Gejala Menopause Gwyneth Paltrow Makin Parah, Akui Masih Suka Konsumsi Miras
Zero ODOL Belum Bisa...
Zero ODOL Belum Bisa 100 Persen, Menteri PU Ungkap Alasannya
Berita Terkini
BYD Dolphin Facelift...
BYD Dolphin Facelift 2025: Baterai Lebih Besar, Tampilan Lebih Sangar, dan Fitur Mata Dewa
7 jam yang lalu
Fenomena Mengejutkan:...
Fenomena Mengejutkan: Banyak Warga Amerika Malu Menggunakan Tesla
10 jam yang lalu
Viral Honda BR-V Oleng...
Viral Honda BR-V Oleng di Jalur Contra Flow, Bikin Mobil Lain Hantam Water Barrier
13 jam yang lalu
Viral Motor Basuki Dihajar...
Viral Motor Basuki Dihajar Banjir, Netizen: Pak Kayaknya Perlu Perahu Nih!
14 jam yang lalu
Jangan Sembarangan,...
Jangan Sembarangan, Begini Cara Terabas Banjir Pakai Mobil Matic
15 jam yang lalu
Aksi Ngabers Rich Brian...
Aksi Ngabers Rich Brian dengan Yamaha Mio Karbu Ban Cacing Bikin Harga Meroket?!
15 jam yang lalu
Infografis
Ini Tersangka Serangan...
Ini Tersangka Serangan Mobil yang Tewaskan 15 Orang di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved