Balik ke Indonesia, Citroen Siap Jajal Semua Segmen Termasuk Mobil di Bawah Rp300 Juta

Selasa, 04 Oktober 2022 - 16:06 WIB
loading...
Balik ke Indonesia, Citroen Siap Jajal Semua Segmen Termasuk Mobil di Bawah Rp300 Juta
Citroen akhirnya balik lagi ke Indonesia bekerja sama dengan Indomobil Group. Foto-foto/DOK. Indomobil Group
A A A
JAKARTA - Resmi balik ke Indonesia, Citroen siap jajal semua segmen mobil di pasar otomotif nasional. Termasuk pasar mobil dengan harga di bawah Rp300 juta. Hal itu diungkap oleh Vincent Cobee, CEO Citroen saat menjawab pertanyaan SINDONEWScom sebelum acara penandatanganan kerja sama antara Citroen dengan Indomobil Group.

"Kami akan hadir di semua segmen mobil. Mulai dari kelas atas, menengah hingga mobil di bawah Rp300 juta. Dari semua segmen itu kami ingin tetap memberikan kualitas terbaik,teknologi tercanggih dan kenyamanan tertinggi," ujar Vincent Cobee.

Hal itu dibuktikan dengan tiga mobil yang dibawa oleh Citroen di acara penandatanganan kerja sama tersebut. Dalam acara itu dihadirkan tiga mobil Citroen sekaligus yakni

Dia mengatakan saat ini tidak dipungkiri jika masyarakat Indonesia masih melihat mobil-mobil Eropa sebagai mobil mewah dengan harga yang sangat mahal. Hanya saja Citroen mencoba melakukan hal yang berbeda.



Balik ke Indonesia, Citroen Siap Jajal Semua Segmen Termasuk Mobil di Bawah Rp300 Juta


Menurutnya Citroen sejak awal didirikan pada satu abad yang lalu New Citroen E-C4, New Citroen C3, dan New Citroen C5 Aircross. "Kami menghadirkan mobil SUV tipe tertinggi, hatchback dan juga elektrifikasi. Mobil listrik ini juga sekaligus memperlihatkan arah elektrifikasi yang sudah kami lakukan," jelasnya.

Sementara Andrew Nasuri, Head of Business Development, Indomobil Group mengatakan kerja sama antara Citroen merupakan kerja sama yang saling menguntungkan. Dia mengatakan Indomobil Group memilih membawa Citroen balik ke Indonesia karena memiliki filosofi yang sama yakni memberikan produk terbaik bagi konsumen.

"Melalui Indomobil Wahana Trada, kami akan memasarkan kendaraan yang bergaya dan menawarkan layanan purna jual yang andal untuk membangun merek di sini," ujarnya.

“Penunjukan ini menandai tonggak sejarah yang mencerminkan kemitraan yang kuat antara Stellantis Group dan Indomobil Group saat kami meresmikan bisnis ini,” lanjutnya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1860 seconds (0.1#10.140)