OLX Autos Tawarkan Opsi Menjual Mobil Bekas Secara Instan, Aman, dan Nyaman

Jum'at, 10 Juli 2020 - 13:01 WIB
loading...
OLX Autos Tawarkan Opsi...
OLX Autos menerapkan prosedur kesehatan yang ketat di dalam setiap proses inspeksi dan transaksi. Foto/Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - BeliMobilGue.co.id (BMG) mengumumkan perubahan nama atau rebranding menjadi OLX Autos Indonesia (OLX Autos). Ini mengukuhkan posisinya sebagai bagian dari OLX Indonesia. (Baca juga: Mobil Bekas Supercar Lexus LFA Dibanderol Rp17,6 Miliar )

Perubahan nama, sekaligus memperkuat komitmen perusahaan untuk terus melayani pelanggan dengan fitur yang lebih tepat dan lebih baik sesuai kebutuhan pelanggan dalam transaksi jual beli mobil. Bagi OLX Indonesia, rebranding ini menunjukkan upaya kolaboratif OLX Indonesia dan OLX Autos untuk terus menawarkan berbagai alternatif dalam menjual mobil bagi konsumen. Juga berkontribusi aktif dalam memperkuat ekosistem pasar mobil bekas di Indonesia.

Selama ini, proses menjual mobil terkadang memberikan permasalahan tersendiri bagi masyarakat. Baik kanal offline maupun online memiliki tantangan masing-masing, mulai dari waktu yang terbuang percuma, harga yang tak sesuai ekspektasi hingga proses yang rumit. Padahal, pasar mobil bekas masih memiliki pesona tersendiri.

Baru-baru ini, OLX Indonesia dan OLX Autos menerbitkan whitepaper bertajuk The “New Normal” of Indonesia Used Car Industry. Panduan ini, diantaranya menunjukkan bahwa pandemik membuat 54% responden mempertimbangkan membeli mobil bekas daripada mobil baru karena pengurangan anggaran.

Saat ini Indonesia telah memasuki fase Normal Baru. Dalam whitepaper yang sama, disebutkan bahwa industri mobil bekas diprediksi memerlukan waktu 2-3 bulan untuk kembali pulih, seiring dengan proyeksi permintaan yang meningkat tajam.

Waktu pemulihan industri ini lebih cepat dari waktu yang dibutuhkan untuk pemulihan ekonomi secara keseluruhan. Kendati terjadi penundaan pembelian mobil di masa pandemik akibat kebijakan social distancing atau lockdown lokal, lebih dari 50% konsumen mulai merencanakan pembelian dalam waktu setahun mendatang. Sehingga, pasar mobil bekas masih memiliki potensi besar untuk terus bertumbuh dan pasti memerlukan inovasi yang berkelanjutan.

"Kami senang bisa menjadi bagian dari OLX Group dengan visi bersama membangun ekosistem pasar mobil bekas di Indonesia. Bergabungnya kami dengan OLX juga memungkinkan kami untuk bisa melayani pelanggan lebih luas lagi, dengan kekuatan kami yang menggabungkan keunggulan penjualan mobil secara online dan offline, menawarkan cara yang mudah, nyaman dan instan dalam menjual mobil," sebut Johnny Widodo, CEO OLX Autos Indonesia.

OLX Autos hadir di 7 kota dengan 100 inspection center di seluruh Indonesia. Berkolaborasi dengan lebih dari 2.000 mitra, pihaknya menawarkan kemudahan mulai dari inspeksi mobil hingga pembayaran instan.

Sebagai pembeda utama, OLX Autos merupakan satu-satunya platform yang memberikan prevaluasi instan. "Pelanggan cukup memasukkan data mobil di situs OLX Autos untuk mendapatkan perkiraan harga jual sesuai tipe dan spesifikasi kendaraan," kata Jhonny.

Untuk memastikan taksiran harga terbaik sesuai nilai pasar, pelanggan kemudian bisa menjadwalkan inspeksi mobil dengan para petugas inspeksi profesional. Mereka akan melakukan pengecekan di 300 titik di mobil pelanggan, yang bisa dilakukan di inspection center ataupun di rumah pelanggan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Rekomendasi
Perkuat Branding lewat...
Perkuat Branding lewat Kemasan, Custoom.in Bantu UMKM Naik Kelas
Siapa Walid Ahmad? Remaja...
Siapa Walid Ahmad? Remaja Palestina yang Tewas di Penjara Israel Dikenal Pencetak Gol Terbanyak di Timnya
Susunan Pemain Timnas...
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17: Matthew Baker Starter!
Wartawan Ditemukan Tewas...
Wartawan Ditemukan Tewas di Hotel Kebon Jeruk, Wajah dan Badannya Lebam
10 Negara Sahabat Amerika...
10 Negara Sahabat Amerika Serikat, Mayoritas Anggota NATO
Atur Waktu Balik Jakarta,...
Atur Waktu Balik Jakarta, Diskon 20% Tarif Tol Kalikangkung-Cikampek Sampai 10 April 2025
Berita Terkini
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
1 jam yang lalu
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
8 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
10 jam yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
12 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
13 jam yang lalu
BYD Salip Tesla di Eropa,...
BYD Salip Tesla di Eropa, Penjualan di Q1 2025 Naik 60 Persen
14 jam yang lalu
Infografis
2 Negara NATO akan Kirim...
2 Negara NATO akan Kirim Jet Tempur dan Kapal Perang ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved