Tampil di GFTYC 2022 Jepang, TGRI Targetkan Hasil Terbaik

Sabtu, 10 Desember 2022 - 02:33 WIB
loading...
Tampil di GFTYC 2022...
Aktivitas ini menjadi sebuah tradisi yang dilakukan oleh Toyota Gazoo Racing Indonesia bersama TCD Asia Pasific Indonesia dari tahun ke tahun. FOTO/ DOK SINDOnews
A A A
TOKYO - Toyota Gazoo Racing Indonesia yang merupakan tim balap pabrikan dari PT Toyota Astra Motor, kembali mengirimkan salah satu pembalap terbaiknya, Jordan Johan.



Untuk mengikuti Grand Final Toyota Yaris Cup (GFTYC) 2022 yang dilangsungkan di Sirkuit Fuji Speedway, Jepang, pada akhir pekan ini (11/12/2022).

Keikutsertaan tim asal Indonesia pada balapan kali ini, bukan semata untuk menunjukkan eksistensi. Namun, kehadiran tim tersebut juga memiliki misi untuk memberikan pengalaman baru serta memperlihatkan kemampuan pembalap Indonesia di hadapan penggemar balap di Jepang.

Aktivitas ini menjadi sebuah tradisi yang dilakukan oleh Toyota Gazoo Racing Indonesia bersama TCD Asia Pasific Indonesia dari tahun ke tahun, bukan hanya pada ajang balap satu merek Toyota Yaris, tetapi dalam beberapa tahun terakhir, pembalap Toyota Gazoo Racing Indonesia lainnya seperti Haridarma Manoppo, Demas Agil dan Alinka Hardianti, juga sempat mencicipi persaingan di atas lintasan sirkuit tersebut.

Dalam puncak balap GFYC 2022, Jordan Johan, akan bertarung sengit bersama 54 pembalap Jepang yang sudah melewati sesi pre kualifikasi serta kualifikasi yang dilangsungkan pada Sabtu (10/12/2022).

Melalui keterangan resminya, Toshio Obara, CEO TCD Asia Pacific Indonesia, menjelaskan ini memang menjadi sebuah agenda penting untuk meningkatkan level persaingan bagi pembalap yang bernaung di bawah Toyota Gazoo Racing Indonesia. Menurutnya, dengan membawa pembalap dari Indonesia akan berdampak pula bagi industri motorsport di Indonesia.

"Tentunya, kami menantang pembalap Indonesia untuk bisa bersaing di level internasional lewat aktivitas ini. Tidak hanya itu, saya juga berharap ini akan berdampak pada kemajuan industri motorsport di Indonesia," jelas Toshio Obara.

Selama sesi latihan sampai kualifikasi, Jordan Johan, mendapat apresiasi oleh tim mekanik Jepang. Dilanjutkan oleh Toshio Obara, performa Jordan Johan yang baru pertama kali balap di Negeri Sakura ini langsung memberikan kesan yang begitu positif.

"Mekanik di Jepang yang menangani Toyota Yaris mereka sangat terkesan, meskipun baru pertama kali dan latihan yang sedikit, namun hasilnya sangat baik. Tim mekanik juga mengatakan bahwa pembalap Indonesia ini memiliki kemampuan yang sangat baik," tambah Toshio Obara.

Nantinya, Jordan Johan akan berjibaku dengan 54 pembalap Jepang lainnya untuk mendapatkan hasil yang terbaik. Untuk menuju sesi race yang dilangsungkan Minggu (11/12/2022), ia berhasil lolos dari 94 pembalap yang mendaftar pada ajang balap tersebut.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Daftar Biaya Pajak Mobil...
Daftar Biaya Pajak Mobil Innova Reborn, Yuk Simak sebelum Beli Bekasnya
Panggung Otomotif Februari...
Panggung Otomotif Februari 2025: Toyota Kuasai 35 Persen Pasar, Persaingan 3 Besar Memanas!
Spesifikasi Mobil LIstrik...
Spesifikasi Mobil LIstrik Murah Toyota bZ3X yang Dijual Rp200 Jutaan
Toyota Land Cruiser...
Toyota Land Cruiser Jadi Kendaraan Paling Banyak Dicuri di Jepang
Toyota C-HR High Hero...
Toyota C-HR High Hero Diperkenalkan hanya untuk Pasar Eropa
Toyota Luncurkan Mobil...
Toyota Luncurkan Mobil Listrik Rp200 Jutaan, Sejam Terpesan 10 Ribu Unit
Toyota Pastikan Akan...
Toyota Pastikan Akan Mempertahan Mobil Bertransmisi Manual
Toyota Indonesia Recall...
Toyota Indonesia Recall Raize dan Agya, ECU Bermasalah
Toyota dan Mazda Disinyalir...
Toyota dan Mazda Disinyalir Akan Luncurkan GR86
Rekomendasi
Mutasi Polri, Dirtipidnarkoba...
Mutasi Polri, Dirtipidnarkoba Bareskrim Brigjen Mukti Juharsa Diganti Brigjen Eko Hadi Santoso
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
Kebohongan Kim Soo Hyun...
Kebohongan Kim Soo Hyun Terus Terbongkar, Janji Nikahi Kim Sae Ron usai Wamil
Presiden Prabowo Atur...
Presiden Prabowo Atur Sekretaris Kabinet di Bawah Setmilpres, Letkol Teddy Tak Harus Mundur dari TNI
20 Artis Terkenal Hollywood...
20 Artis Terkenal Hollywood Bersumpah Tidak Menggunakan Media Sosial, Brad Pitt: Gak Ada Gunanya
MNC University dan Kanwil...
MNC University dan Kanwil DJP Jakarta Barat Perkuat Sinergi dalam Edukasi Pajak dan Pengembangan Tax Center
Berita Terkini
Cara dan Syarat Daftar...
Cara dan Syarat Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI 2025
2 jam yang lalu
Daftar Biaya Pajak Mobil...
Daftar Biaya Pajak Mobil Innova Reborn, Yuk Simak sebelum Beli Bekasnya
6 jam yang lalu
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
6 jam yang lalu
Turun 15 Persen, Saham...
Turun 15 Persen, Saham Tesla Menukik Tajam
8 jam yang lalu
Volkswagen Akan Kembali...
Volkswagen Akan Kembali Gunakan Tombol Kontrol Fisik Bukan Sentuh
10 jam yang lalu
Merek China Zonsen Siap...
Merek China Zonsen Siap Selamatkan Aprilia RSV 1000
14 jam yang lalu
Infografis
Saat Kecelakaan Maut...
Saat Kecelakaan Maut di Paris, Putri Diana Hamil 10 Minggu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved